Bripka Dede Arif Patroli Dialogis ke Toko Jamu untuk Antisipasi Peredaran Miras

Media Buser Polkrim

Media Buser Polkrim
Membangun Bangsa Melalui Informasi

Berita Terkini

Kodim 0735/Surakarta Gelar Tradisi Satuan Sambut Pejabat Dandim Baru Letkol Inf Arief Handoko Usman

Surakarta – Dalam rangka menyambut Komandan Kodim 0735/Surakarta yang baru Letkol Inf Arief Handoko Usman, S.H. beserta istri, seluruh anggo...

Postingan Populer

Selasa, 20 Februari 2024

Bripka Dede Arif Patroli Dialogis ke Toko Jamu untuk Antisipasi Peredaran Miras

Majalengka - Bhabinkamtibmas Polsek Cikijing, Polres Majalengka Polda Jabar, Bripka Dede Arif, melaksanakan patroli dialogis ke toko jamu di Blok Cibodas Desa Cidulang, Kecamatan Cikijing, Kabupaten Majalengka, pada Senin malam (19/02/2024). Patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi beredarnya minuman beralkohol atau miras yang dilarang oleh undang-undang.

Kegiatan patroli dialogis dilakukan karena dikhawatirkan para penjual jamu tradisional menyembunyikan minuman beralkohol di antara produk-produk mereka. Bripka Dede Arif memberikan imbauan kepada pedagang jamu agar tidak menjual minuman beralkohol.

"Minuman beralkohol sangat membahayakan bagi tubuh, jangan sampai diperjualbelikan di sini," ungkap Bripka Dede Arif.

Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR., melalui Kapolsek Cikijing, AKP Rudy Djunardi M, S.H., M.H., menjelaskan bahwa patroli dialogis kali ini difokuskan pada peredaran miras. Hal ini dikarenakan miras seringkali menjadi penyebab terjadinya gangguan kamtibmas, terutama tawuran dan tindak kriminal lainnya.

"Kami terus mengawasi dan mengantisipasi peredaran miras guna menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah kami," ujar Kapolsek Cikijing.

Dengan adanya patroli dialogis seperti ini, diharapkan peredaran miras dapat diminimalisir sehingga dapat menekan potensi terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah Desa Cidulang dan sekitarnya. Langkah preventif ini menjadi salah satu upaya polisi dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,



0 comments:

Posting Komentar