Indramayu

Media Buser Polkrim

Media Buser Polkrim
Membangun Bangsa Melalui Informasi

Berita Terkini

GEPLAK Resmi Dideklarasikan di Indramayu, Perkuat Profesionalisme dan Perjuangkan Kesejahteraan Wartawan

INDRAMAYU, Radius 102..com – Upaya menjaga marwah jurnalistik lokal terus menguat di Kabupaten Indramayu. Gerakan Pers Lurus, Ak...

Postingan Populer

Tampilkan postingan dengan label Indramayu. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Indramayu. Tampilkan semua postingan

Jumat, 23 Januari 2026

GEPLAK Resmi Dideklarasikan di Indramayu, Perkuat Profesionalisme dan Perjuangkan Kesejahteraan Wartawan



INDRAMAYU, Radius 102..com – Upaya menjaga marwah jurnalistik lokal terus menguat di Kabupaten Indramayu. Gerakan Pers Lurus, Akurat, dan Kritis (GEPLAK) resmi dideklarasikan sebagai wadah kolektif wartawan lokal yang berkomitmen mendorong pers profesional, berintegritas, serta berpihak pada kesejahteraan insan pers.

Deklarasi GEPLAK digelar pada Jumat (23/01/2026) di Kantor Sinar Pagi Jaya, Perumahan Graha Arta Sindang, Kabupaten Indramayu. Kegiatan tersebut dihadiri sejumlah wartawan dari berbagai media lokal maupun nasional, yang menandai lahirnya sebuah gerakan baru dalam dunia pers lokal di Indramayu.

Kehadiran GEPLAK menjadi respons atas berbagai tantangan yang dihadapi pers lokal, terutama persoalan kesejahteraan wartawan dan maraknya praktik pers ad hoc yang dinilai mencederai etika serta profesionalisme jurnalistik.

Inisiator GEPLAK, Ali Zaidan, menegaskan bahwa gerakan ini lahir dari keprihatinan mendalam terhadap kondisi wartawan lokal yang kerap berada pada posisi rentan, baik secara ekonomi maupun profesional. Situasi tersebut, menurutnya, kerap berdampak pada praktik liputan yang tidak sehat dan berpotensi menggerus kepercayaan publik terhadap pers.
“GEPLAK hadir sebagai ruang konsolidasi untuk membangun ekosistem pers yang mandiri, bermartabat, dan berdaya saing,” ujar Ali. Ia juga menambahkan, fokus utama gerakan ini adalah mendorong peningkatan kesejahteraan wartawan melalui pelatihan berkelanjutan, advokasi hak-hak profesi, serta penguatan jejaring kolaborasi antarsesama jurnalis.

Secara visi, GEPLAK menargetkan terwujudnya pers lokal yang independen dan berintegritas. Visi tersebut dijabarkan ke dalam enam misi strategis, dengan penegakan prinsip jurnalistik yang lurus, akurat, dan kritis sebagai landasan utama.

Adapun misi lainnya meliputi penguatan etika profesi, perjuangan kesejahteraan wartawan, pemberantasan praktik pers ad hoc, pengembangan kapasitas sumber daya manusia pers, serta perluasan kerja sama dengan media nasional.

Deklarasi GEPLAK mendapat sambutan positif dari para wartawan yang hadir. Salah seorang peserta menyebutkan bahwa kehadiran GEPLAK diharapkan menjadi titik balik bagi perbaikan citra pers lokal di Indramayu.

“Sudah saatnya wartawan Indramayu memiliki wadah yang fokus pada kualitas, solidaritas, dan keberanian menjaga independensi,” ujarnya.

Ke depan, GEPLAK telah merancang sejumlah langkah konkret, di antaranya penyelenggaraan workshop etika jurnalistik, diskusi publik, serta pembukaan kanal pengaduan kesejahteraan wartawan yang direncanakan mulai berjalan dalam waktu dekat.

Dengan semangat kolektif dan komitmen terhadap profesionalisme, GEPLAK diharapkan mampu menjadi gerakan perubahan bagi pers lokal di Indramayu, sekaligus menjadi contoh bagi daerah lain di Jawa Barat

Acara berlangsung khidmat dengan sambutan dari para penasehat dan diakhiri penandatanganan deklarasi bersama. 

GEPLAK Indramayu berharap dapat menjadi garda terdepan dalam menjaga marwah pers di Kabupaten Indramayu (Theo)

Kamis, 22 Januari 2026

GEPLAK Perkumpulan Pers di Indramayu, Fokus Kesejahteraan Wartawan



INDRAMAYU — GEPLAK hadir sebagai perkumpulan pers ad hoc yang bersifat terbuka bagi seluruh insan pers di Indramayu. Struktur organisasi GEPLAK bersifat sementara dan difokuskan pada koordinasi, bukan hierarki, sehingga setiap anggota bebas berpartisipasi sesuai isu dan agenda yang diminati.

Fokus utama GEPLAK adalah meningkatkan kesejahteraan wartawan lokal sekaligus mendorong kerja jurnalistik yang berdampak bagi masyarakat. 

“Kami ingin menciptakan ruang bagi wartawan untuk bekerja dengan independen, berintegritas, dan berpihak pada kepentingan publik,” ujar Ali Zaidan inisiator GEPLAK.

Visi dan Misi

Visi GEPLAK adalah terwujudnya pers yang independen, berintegritas, dan mampu mengawal demokrasi serta keadilan sosial. Untuk mencapai visi tersebut, GEPLAK memiliki misi antara lain:

1. Menegakkan prinsip jurnalistik yang lurus, akurat, dan kritis.
2. Mendorong kebebasan pers yang bertanggung jawab dan beretika.
3. Mengawal kebijakan publik melalui pemberitaan yang tajam dan berimbang.
4. Melindungi wartawan dari intimidasi, kriminalisasi, dan tekanan kekuasaan.
5. Meningkatkan kapasitas insan pers melalui pendidikan dan kaderisasi.
6. Menjadi wadah konsolidasi pers lokal yang profesional dan berdaya saing.

Dengan pendekatan yang terbuka dan partisipatif, GEPLAK diharapkan menjadi katalisator bagi pers lokal yang lebih kuat, mandiri, dan mampu memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan demokrasi dan keadilan sosial di Indramayu.

Semarak HUT PGRI ke-80 dan Hari Ibu Nasional, Perempuan PGRI Indramayu Gelar Seminar “Guruku Inspirasiku”



INDRAMAYU , Radius102..com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-80 sekaligus Hari Ibu Nasional, Perempuan PGRI Kabupaten Indramayu menyelenggarakan Seminar dan Talkshow bersama Wanita Inspiratif Indonesia dengan mengusung tema “Guruku Inspirasiku”, 

Pantauan media Radius102...com Kamis (22/01/2026) bertempat gedung PGRI Sindang Jalan Wirapati Sindang - Indramayu.

Kegiatan inspiratif ini akan dilaksanakan pada Kamis, 22 Januari 2026, bertempat di Gedung Pertemuan PGRI Kabupaten Indramayu, mulai pukul 07.30 WIB hingga selesai.

Acara ini dijadwalkan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting daerah, di antaranya Bupati Indramayu Lucky Hakim, Wakil Bupati Indramayu H. Syaefudin, serta Ketua PGRI Kabupaten Indramayu Dr. H. Caridin, S.Pd., M.Si.

Seminar dan talkshow akan dipandu oleh Ade Mutmainah, M.Pd(c) sebagai moderator, yang dikenal sebagai praktisi pendidikan anak inklusi sekaligus Owner Hommy Motty Daycare Indramayu.
Sementara itu, Shahnaz Haque akan hadir sebagai narasumber utama. Ia dikenal sebagai artis nasional, Duta PBB untuk UNICEF ILO/IPEC, serta aktivis perempuan Indonesia yang konsisten memperjuangkan hak anak dan perempuan.

Ketua Perempuan PGRI Kabupaten Indramayu, Lutfiyah, S.Pd., M.M, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat peran guru sebagai figur inspiratif, sekaligus mengapresiasi kontribusi perempuan dalam dunia pendidikan dan pembangunan karakter bangsa.

Pidatonya Narasumber Shanaz Hague “Guru bukan hanya pengajar, tetapi juga sumber inspirasi dan teladan. Melalui kegiatan ini, kami ingin meneguhkan kembali peran guru, khususnya guru perempuan, dalam membentuk generasi masa depan,” ujarnya.

Peserta seminar akan mendapatkan berbagai fasilitas, antara lain e-sertifikat dan snack. Pendaftaran dapat dilakukan secara daring melalui tautan berikut:
 

Adapun batas akhir pendaftaran ditetapkan pada Selasa, 20 Januari 2026, pukul 24.00 WIB.

Kegiatan ini diharapkan menjadi ruang refleksi, inspirasi, dan penguatan solidaritas antar pendidik, sejalan dengan semangat HUT PGRI ke-80 dan peringatan Hari Ibu Nasional.

Selasa, 20 Januari 2026

Aliansi Wong Dermayu Bersatu Adakan Demo Turunkan Salman


Indramayu - Radius102

LSM dan Ormas Gabungan Indramayu menepati janjinya. Ratusan massa yang tergabung dalam Aliansi Wong Dermayu Bersatu (AWDB) menggelar aksi damai di depan Pendopo Kabupaten Indramayu, Senin (19/1/2026).

 Aksi tersebut digelar untuk menuntut klarifikasi atas pernyataan Staf Khusus (Stafsus) Bupati Indramayu, Salman, yang dinilai bernada rasis dan memicu keresahan di tengah masyarakat.

Sayangnya, massa yang sudah kumpul menutup pintu masuk pendopo Pemkab Indramayu harus kecewa, lantaran bisa menemui salman

"Orang Indramayu tidak pengecut. Jika saudara Stafsus Bupati Indramayu, Salman jantan dan tidak pengecut, temui kami disini untuk mempertanggungjawabkan ucapannya yang bernada rasis,"kata salah satu orator demo, Sekjen BPPKB Kabupaten Indramayu, Beni dengan suara lantang.
Pantauan dilapangan, sejak pagi, peserta aksi yang berasal dari berbagai unsur LSM, organisasi kemasyarakatan, aktivis, hingga masyarakat berkumpul di area Sport Center Indramayu. Kemudian massa bergerak ke kantor pendopo dengan longmarch lewat Jalan Jendral Sudirman.

Massa langsung menuju satu titik dan memadati kawasan pendopo, yang selama ini menjadi tempat ngantor, Stafsus Bupati Indramayu, Salman.

Aksi berlangsung tertib dengan pengawalan ketat aparat kepolisian. Dalam orasi yang disampaikan secara bergantian, massa menekankan pentingnya etika dan tanggung jawab pejabat publik dalam menyampaikan pernyataan di ruang publik.

Koordinator Umum AWDB, Asmawi Day, menyatakan bahwa aksi tersebut merupakan bentuk penyampaian aspirasi warga secara damai dan konstitusional. Menurutnya, klarifikasi terbuka diperlukan agar polemik yang berkembang tidak terus menimbulkan kegaduhan sosial.

Setelah rangkaian orasi, aparat kepolisian memfasilitasi pertemuan antara perwakilan massa dengan pihak pemerintah daerah. Sejumlah perwakilan AWDB dipersilakan masuk ke dalam pendopo untuk menyampaikan tuntutan secara langsung.

Namun, audiensi tersebut dinilai belum sesuai harapan. Pasalnya, perwakilan massa tidak dapat berdialog langsung dengan Salman atau dengan pihak yang dinilai berwenang mengambil keputusan dalam hal ini Bupati Indramayu, Lucky Hakim.

Massa hanya ditemui Kasat Pol PP dan Damkar Kabupaten Indramayu, Teguh Budiarso.

Kondisi tersebut memicu kekecewaan sebagian peserta 

Sekjen BPPKB Banten, Beni, menyatakan pihaknya belum puas dengan hasil pertemuan tersebut. Ia menegaskan bahwa massa aksi menginginkan klarifikasi langsung dari Salman.

“Kami akan melakukan aksi yang lebih besar jika tuntutan kami tidak dipenuhi. Kami ingin berhadapan langsung dan mendapatkan kejelasan dari Salman yang kami nilai arogan dan tidak beradab,”tegas Beni.

Sementara itu, Koordinator Lapangan aksi, Tomi Susanto, menegaskan bahwa aksi damai ini merupakan peringatan awal. Menurutnya, massa masih memberikan ruang dialog, namun berharap pemerintah daerah bersikap terbuka dan serius menanggapi tuntutan masyarakat.

“Kami datang dengan itikad baik dan cara yang damai. Tapi aspirasi ini harus dijawab secara jelas. Jika tidak ada kejelasan, tentu akan ada langkah lanjutan sesuai mekanisme yang berlaku,” tegas Tomi dan Andri Prayitna.

Tomi juga bersikeras, sesuai tuntutannya agar Salman angkat kaki dari Indramayu dan bila perlu diantar pulang ke Madura sebagai konsekwensi ucapannya yang dinilai rasis, tidak beretika dan tidak beradab tidak bisa menyesuaikan dengan kultur Indramayu.

Diketahui, aksi unjuk rasa ini diikuti sejumlah organisasi, di antaranya BPPKB, Penjara, Manggala, WN 88, Pemuda Pancasila, IMI, XTC, PASKAS, Kiansantang, GIBAS, dan Brigade 08.

Hingga berita ini diturunkan, Staf Khusus Bupati Indramayu, Salman, belum memberikan pernyataan resmi terkait tuntutan massa. 

"Aspirasi dari rekan-rekan kami tampung dan selanjutnya disanpaikan ke pimpinan,"ucap Kasat Pol PP Indramayu,"Teguh Budiarso.

Redaksi terus membuka ruang klarifikasi dan hak jawab bagi pihak terkait terutama Stafsus Bupati, Salman. Sayangnya hingga berita ditayangkan, Salman belum mengklarifikasi.. (Theo)

Minggu, 18 Januari 2026

Gerakan Anti Rasisme Menggema Di Indramayu Aliansi Wong Dermayu Siap Turun Aksi Lawan Salman

INDRAMAYU, Radius102.com – Aliansi Wong Dermayu Bersatu (AWDB) yang terdiri dari berbagai unsur masyarakat Indramayu siap turun ke jalan melawan pernyataan rasisme Salman.
 
Aksi demo gabungan yang terdiri dari LSM, Ormas, aktivis dan masyarakat Indramayu dijadwalkan berlangsung pada Senin lusa, (19/1).
 
“Kita sudah satu suara, akan turun ke jalan melawan kesombongan Stafsus Bupati Indramayu, Salman yang kami nilai sudah mengarah ke Rasis. Di Indramayu tidak ada tempat untuk manusia Rasis dan tidak beradab,”jelas Kordinator Umum (Kordum) AWDB, Asmawi Day didampingi Korlap demo, Tomi Susanto yang akrab dipanggil Tomsus.
 
Menurut Tomsus, saat ini AWDB sedang menyiapkan semua pendukung untuk kelancaran aksi Senin lusa, termasuk rapat teknis akhir yang dihadiri sejumlah unsur ketua baik dari LSM, Ormas, aktivis, mahasiswa dan perwakilan masyarakat Indramayu termasuk korban PHK dari pegawai outsorcing Diskominfo, di area Sport Center, Jumat kemarin (16/1).
 
“Sekarang kita sedang buat surat ijin tertulis atau tembusan demo untuk Polres Indramayu. Intinya, kita lawan kesombongan Salman, dan silahkan Stafsus Bupati Indramayu angkat kaki dari Indramayu,”tegas Tomsus.
Ditegaskan Tomi, dalam aksi nanti, pihaknya juga akan meminta kejelasan pihak vendor dalam hal ini PT BSM (Bintang Service Management) sebagai penyedia tenaga kerja yang dinilai semena-mena dan tidak prosuderal dalam memutus hubungan kerja para karyawannya, seperti yang menimpa pada Wanginah, Komar dan lainnya.
 
Salah satu korban PHK dari tenaga outsorcing PT BSM yang ditugaskan di Diskominfo, Wanginah (40) akan terus menyuarakan hak-haknya untuk keadilan. Menurutnya, pemutsan kerja sepihak dari penyedia jasa PT BSM dinilai tidak beres, banyak yang janggal dan ada intervensi dari pihak luar, termasuk sudah otoriter. Praktik kotor ini patut diluruskan untuk kebaikan para pekerja outsorcing ke depan.
 
Sebelumnya diberitakan, Stafsus Bupati Indramayu, Salman, menjadi sorotan publik menyusul pernyataannya yang dinilai rasis.
 
Kalimat bernada rasis itu Salman lontarkan saat bertemu dengan dua pegawai outsourcing Dinas Kominfo setempat yang dipecat tanpa alasan yang jelas.
 
Pertemuan berlangsung di pendopo setempat pada malam hari tanggal 10 Januari 2026. Salman tak sendiri, ia didampingi asisten pribadi Bupati Indramayu Lucky Hakim bernama Mansur.
 
Sedangkan dua tenaga outsourcing yang dipecat itu yakni Wanginah dan Komar.
 
Kedua mantan tenaga outsourcing itu sengaja datang ke pendopo untuk mengklarifikasi soal pemecatan. Sebab mereka mendengar, pemecatan itu atas pesanan Mansur dan Salman.
 
“Kami datang untuk meminta penjelasan, sebab kabar yang beredar, Mansur dan Salman menekan pimpinan kami di Diskominfo agar memberhentikan kami,” ungkap Wanginah, Jumat 16 Januari 2026.
 
Pertemuan berubah memanas ketika Salman dan Mansur membantah tudingan tersebut. Diluar dugaan, Salman malah melontarkan kalimat bernada rasis dihadapan Wanginah dan Komar.
 
“Saya Salman, berdarah Madura, bertulang putih dan bermata putih tidak akan pernah takut dengan siapapun. Sy tidak akan patuh pada perintah siapapun di Indramayu ini kecuali bupati Indramayu Lucky Hakim. Karena saya orangnya Lucky Hakim bukan orangnya siapapun” jelas Wanginah menirukan pernyataan Salman.
 
Sementara itu Stafsus Bupati Indramayu, Salman belum memberikan jawaban. Klarifikasi Radius102.com kepada Salman, Kamis (15/1) melalui chat WhatsApp hingga kini belum dijawab.
 
(Theo)

Selasa, 13 Januari 2026

Yoga Rahadiansyah Terpilih Aklamasi Pimpin INASSOC Indramayu 2026–2030


 
INDRAMAYU, Radius102.com – Musyawarah Cabang (Muscab) Indramayu I Indonesian Airsofter Association (INASSOC) Kabupaten Indramayu berlangsung demokratis dan penuh kekeluargaan, Minggu (11/01/2016), bertempat di Entertainment Karangmalang, Indramayu.

Dalam forum musyawarah tersebut, mantan Ketua KNPI Kabupaten Indramayu, Yoga Rahadiansyah, SH, terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Pengurus Cabang INASSOC Kabupaten Indramayu untuk periode 2026–2030. Seluruh peserta Muscab sepakat memberikan mandat kepemimpinan kepada Yoga Rahadiansyah untuk menakhodai organisasi pecinta olahraga airsoft yang baru pertama kali terbentuk di Kota Mangga.
Muscab Indramayu I INASSOC dipimpin oleh Sodikin selaku pimpinan sidang. Ia memastikan seluruh rangkaian agenda berjalan sesuai dengan mekanisme organisasi serta menjunjung tinggi prinsip musyawarah dan mufakat.

Acara tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu, Dr. H. Caridin. Dalam sambutannya, ia menekankan bahwa INASSOC diharapkan tidak hanya menjadi wadah penyaluran hobi semata, tetapi juga mampu berperan aktif dalam pembinaan generasi muda.

“Airsoft bukan sekadar hobi, tetapi dapat menjadi sarana pembinaan karakter, kedisiplinan, kebersamaan, dan prestasi apabila dikelola secara profesional serta bertanggung jawab,” ujar Dr. Caridin.

Ia juga mendorong agar INASSOC Kabupaten Indramayu dapat bersinergi dengan pemerintah daerah dan aparat terkait dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta membangun citra positif olahraga airsoft di tengah masyarakat.


Dengan terpilihnya kepengurusan baru, INASSOC Kabupaten Indramayu diharapkan semakin solid, aktif menggelar kegiatan positif, serta menjadi organisasi olahraga rekreasi yang tertib, legal, dan berorientasi pada pembinaan serta prestasi.

(Theo)

Jumat, 09 Januari 2026

Sidang Terbuka Senat Akademik Universitas Wiralodra Kukuhkan Dua Guru Besar dan Gelar Orasi Ilmiah


 
‎‎Indramayu, Radius 102.com – Universitas Wiralodra (Unwir) Indramayu menyelenggarakan Sidang Terbuka Senat Akademik dalam rangka Pengukuhan Guru Besar dan Orasi Ilmiah, Rabu (7/1/2026). Kegiatan yang berlangsung khidmat tersebut digelar di Aula Nyi Endang Darma Ayu Convention Hall Universitas Wiralodra, dan dihadiri oleh berbagai unsur pimpinan daerah, akademisi, serta tamu undangan.

‎Sidang terbuka ini menjadi momen bersejarah bagi Universitas Wiralodra. Pasalnya, setelah 43 tahun berdiri, Unwir akhirnya berhasil melahirkan dua Guru Besar pertama. Adapun guru besar yang dikukuhkan yakni Prof. Dr. Ujang Suratno, S.H., M.Si. sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Hukum Hak Kekayaan Intelektual, serta Prof. Dr. Ipong Dekawati, M.Pd. sebagai Guru Besar Bidang Manajemen Sumber Daya Pendidikan.

‎‎Pengukuhan dilakukan secara resmi oleh Senat Akademik Universitas Wiralodra, dilanjutkan dengan penyampaian orasi ilmiah oleh masing-masing profesor. Dalam orasinya, kedua Guru Besar menekankan pentingnya pengembangan keilmuan yang adaptif terhadap dinamika zaman, serta kontribusi akademik dalam menjawab tantangan hukum, pendidikan, dan pembangunan sumber daya manusia di Indonesia.

‎‎Acara tersebut turut dihadiri oleh Bupati Indramayu Lucky Hakim, Wakil Bupati Indramayu Syaefudin, S.H., M.H., Rektor Universitas Wiralodra Prof. Dr. H. Yuddy Crisnandi, M.E., M.H., jajaran senat akademik, alumni Ikatan Alumni (IKA) Universitas Wiralodra, keluarga besar guru besar yang dikukuhkan, serta para akademisi dan kolega, di antaranya Dr. Uud Wahyudi (FIKOM) dan Prof. Dr. Dedi Rusdianto. Hadir pula perwakilan pemerintah provinsi dan perguruan tinggi di wilayah sekitar.
‎‎Rektor Universitas Wiralodra dalam sambutannya menyampaikan bahwa pengukuhan Guru Besar ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yakni pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Selain itu, capaian ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi dosen lainnya, mendorong inovasi akademik, serta memberikan manfaat keilmuan yang nyata bagi masyarakat luas.

‎‎Lebih lanjut, “Pengukuhan ini diharapkan mampu membawa Universitas Wiralodra semakin berdaya saing di tingkat nasional maupun internasional, meskipun saat ini kampus masih dihadapkan pada sejumlah isu internal terkait manajemen. Dengan lahirnya dua Guru Besar, Universitas Wiralodra optimistis dapat terus melangkah maju sebagai institusi pendidikan tinggi yang unggul dan berkontribusi bagi pembangunan daerah dan bangsa” ungkapnya.
‎(Theo)

Kamis, 08 Januari 2026

Fun Brewing & V60 Competition Meriahkan HUT PERUMDAM Tirta Darma Ayu Indramayu 2026


INDRAMAYU, – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) PERUMDAM Tirta Darma Ayu Kabupaten Indramayu tahun 2026, digelar kegiatan Fun Brewing dan V60 Competition yang dikemas dalam semangat Beberes Dermayu. Acara ini berlangsung meriah pada Kamis, 8 Januari 2026, bertempat di Kodim 0616/Indramayu, Jalan Gatot Subroto No.1, Pekandangan, Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu Jawabarat.

Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus wadah kreativitas bagi para pecinta kopi dan komunitas, dengan konsep santai namun kompetitif. V60 Competition yang digelar secara gratis ini mendapat antusiasme tinggi dari peserta, meski pendaftarannya dibatasi.

Acara tersebut mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak, di antaranya Letkol Arm Tulus Widodo, S.E., M.Han, selaku Dandim 0616/Indramayu, serta Nurpan, S.E., M.Si, selaku Direktur Utama PERUMDAM Tirta Darma Ayu Kabupaten Indramayu.

Direktur Utama PERUMDAM Tirta Darma Ayu, Nurpan, menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya menjadi bagian dari perayaan HUT perusahaan daerah, tetapi juga sebagai bentuk pendekatan PERUMDAM kepada masyarakat, khususnya generasi muda, melalui kegiatan kreatif dan positif.

“Melalui Fun Brewing dan V60 Competition ini, kami ingin menghadirkan suasana perayaan yang berbeda, lebih dekat dengan masyarakat, sekaligus mendukung geliat ekonomi kreatif dan komunitas kopi di Indramayu,” ujarnya.

Sementara itu, Dandim 0616/Indramayu Letkol Arm Tulus Widodo mengapresiasi terselenggaranya kegiatan tersebut di lingkungan Kodim 0616, yang dinilai mampu mempererat sinergi antara TNI, pemerintah daerah, BUMD, dan masyarakat.
Bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi, panitia menyediakan pendaftaran terbatas melalui kontak 0819-1100-1807 (Isal).

Dengan semangat kebersamaan dan kreativitas, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi agenda inspiratif yang memperkuat citra PERUMDAM Tirta Darma Ayu sebagai perusahaan daerah yang inovatif, humanis, dan dekat dengan masyarakat Indramayu. (Theo)

Selasa, 06 Januari 2026

Pisah Sambut dan Sertijab Polres Indramayu, Momentum Penguatan Sinergi dan Pengabdian



INDRAMAYU, Radius102.com – Kepolisian Resor (Polres) Indramayu menggelar acara Pisah Sambut dalam rangka Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kasat Intelkam, Kapolsek jajaran, serta Pelepasan Purna Tugas Personel, yang berlangsung khidmat di lingkungan Polres Indramayu, Senin (6/1/2026).

Kegiatan tersebut menjadi momentum penting dalam rangka penyegaran organisasi sekaligus bentuk penghormatan atas dedikasi dan pengabdian para personel yang telah menyelesaikan masa tugasnya di Polres Indramayu.

Dalam acara tersebut, dilakukan serah terima jabatan Kasat Intelkam Polres Indramayu serta sejumlah Kapolsek jajaran, sebagai bagian dari dinamika organisasi Polri guna meningkatkan kinerja, profesionalisme, dan pelayanan kepada masyarakat.

Selain sertijab, acara juga dirangkaikan dengan pelepasan personel yang memasuki masa purna tugas, sebagai wujud apresiasi institusi atas loyalitas dan pengabdian selama bertahun-tahun menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Indramayu.
Suasana haru dan penuh kekeluargaan terasa saat penyampaian ucapan terima kasih, pesan, serta kesan dari pejabat lama kepada pejabat baru dan seluruh jajaran. Diharapkan, pejabat yang baru dapat segera beradaptasi dan melanjutkan program kerja yang telah berjalan, sekaligus menghadirkan inovasi demi pelayanan Polri yang semakin presisi.

Acara pisah sambut ini juga menjadi simbol kuatnya solidaritas dan kebersamaan di tubuh Polres Indramayu, sekaligus komitmen untuk terus memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat, bangsa, dan negara. (Theo)

Sabtu, 03 Januari 2026

HAB Ke-80 Kemenag, Momentum Perkuat Sinergi dan Moderasi Beragama di Indramayu



INDRAMAYU , Radius 102.com – Kementerian Agama Kabupaten Indramayu mengajak seluruh keluarga besar Kemenag untuk hadir dan berpartisipasi dalam Upacara Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Ke-80 Kementerian Agama Tahun 2026, Pantauan media. Radius 102.com - Sabtu, (3/01/2026) digelar di Alun-Alun Indramayu ,Jabar.

Peringatan HAB ke-80 ini mengusung tema “Umat Rukun Sinergi, Indonesia Damai dan Maju”, yang menjadi refleksi sekaligus penguat komitmen seluruh insan Kementerian Agama dalam memberikan pengabdian terbaik, pelayanan prima, serta memperkuat sinergi untuk umat dan bangsa.

Melalui momentum HAB, Kemenag Indramayu menegaskan kembali pentingnya moderasi beragama, kebersamaan, dan kerja nyata yang berdampak langsung bagi masyarakat. Nilai-nilai tersebut diharapkan terus terinternalisasi dalam setiap tugas dan fungsi aparatur Kementerian Agama.

Upacara HAB ke-80 akan dimulai pukul 06.30 WIB hingga selesai, dan diharapkan dapat dihadiri oleh seluruh jajaran, ASN, pegawai, serta keluarga besar Kementerian Agama Kabupaten Indramayu.
Dengan semangat kebahagiaan dan senyum kebersamaan, Kemenag Indramayu mengajak seluruh insan Kemenag untuk hadir, bersatu, dan meneguhkan langkah pengabdian demi terwujudnya Indonesia yang rukun, damai, dan maju.

Jumat, 02 Januari 2026

Warga Singajaya Antusias, Pembangunan Jalan Karang Baru 4 Tuai Apresiasi,Warga Singajaya menyambut dengan antusias



INDRAMAYU,  – Pemerintah Desa Singajaya, Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas infrastruktur desa melalui kegiatan Pembangunan Jalan Lingkungan yang berlokasi di Jalan Karang Baru 4 RT 009 RW 003.
Pantauan media Jurnalkota today.com, Selasa (30/12/2025).

Pembangunan jalan lingkungan ini disambut antusias oleh warga setempat. Sejak dimulainya kegiatan, masyarakat tampak mendukung penuh dan memberikan acungan jempol atas realisasi pembangunan yang dinilai sangat bermanfaat bagi mobilitas dan kenyamanan lingkungan.

Adapun pembangunan jalan tersebut memiliki volume pekerjaan sepanjang 155,53 meter, lebar 2,50 meter, dan ketebalan 0,153 meter, dengan total anggaran sebesar Rp98.000.000,-. Dana pembangunan bersumber dari Bantuan Keuangan kepada Desa untuk Kegiatan Pembinaan Penyelenggaraan Pemerintah Desa Tahun Anggaran 2025.

Pelaksanaan kegiatan ini dikerjakan oleh Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Desa Singajaya Cecep, dengan mengedepankan prinsip transparansi dan kualitas pekerjaan, sehingga hasil pembangunan dapat dirasakan manfaatnya dalam jangka panjang.

Warga sekitar mengaku sangat terbantu dengan adanya pembangunan jalan ini. Selain itu, memperlancar akses transportasi, jalan lingkungan yang lebih baik juga meningkatkan kenyamanan, keamanan, serta nilai lingkungan permukiman.

Dengan semangat “Gemah Ripah Repeh Rapih”, Pemerintah Desa Singajaya terus berupaya menghadirkan pembangunan yang merata dan berpihak pada kebutuhan masyarakat.
 Cecep sempat diminta komentar oleh awak media Jurnalkota today.com -Pembangunan jalan ini menjadi bukti nyata sinergi antara pemerintah desa dan warga dalam mewujudkan desa yang lebih maju ." (Fonny& Nita)

Polres Indramayu Jajaran Polda Jabar Ungkap Kasus Curanmor, Tiga Tersangka Diamankan


Indramayu,– Jurnalkotatoday.com- Polres Indramayu Polda Jabar berhasil mengungkap kasus pencurian dengan pemberatan (Curanmor) yang terjadi Di sejumlah wilayah Kabupaten Indramayu. 

Dari ungkap kasus tersebut, polisi mengamankan tiga (3) tersangka beserta tujuh (7) unit sepeda motor hasil kejahatan yang dilakukan sepanjang bulan Oktober hingga Desember 2025.

Kapolres Indramayu, Mochamad Fajar Gemilang mengatakan pengungkapan kasus ini merupakan hasil pengembangan dari dua (2) laporan polisi yang masuk dari wilayah hukum Polsek Terisi dan Polsek Gabuswetan.

“Dari hasil penyelidikan, kami berhasil mengamankan dua (2) tersangka pelaku pencurian dengan pemberatan dan satu (1) tersangka penadah. Kasus ini terjadi di beberapa lokasi berbeda di wilayah Indramayu,” ujar AKBP Mochamad Fajar Gemilang, Rabu (31/12/2025).

Kapolres menjelaskan, dua tersangka pencurian masing-masing berinisial T alias Soni (27) dan BA alias Caplang (27), warga Kecamatan Terisi. Keduanya memiliki peran berbeda, yakni sebagai eksekutor dan joki saat menjalankan aksinya. 

Sementara, satu tersangka lainnya berinisial D alias Mama (42), juga warga Kecamatan Terisi, ikut berperan sebagai penadah.
"Para pelaku melakukan aksinya dengan cara berkeliling mencari lokasi yang sepi, pesawahan dan minim pengawasan serta kendaraan yang kuncinya masih tergantung di motor. Setelah itu, sepeda motor korban dirusak kunci kontaknya menggunakan kunci huruf T, lalu dibawa kabur," jelas Kapolres.

Dari hasil pemeriksaan, sepeda motor hasil curian tersebut kemudian dijual kepada pihak lain dengan harga berkisar Rp.3.500.00 (Tiga juta lima ratus ribu rupiah) hingga Rp.4.000.000 (Empat juta rupiah) per unit. 

Dari transaksi itu, tersangka penadah memperoleh keuntungan sekitar Rp.500.000 (Lima ratus ribu rupiah) yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Dalam kasus ini, Polres Indramayu juga mengamankan sejumlah barang bukti berupa tujuh (7) unit sepeda motor, satu (1) set kunci huruf T beserta magnet, serta satu (1) bundel BPKB dan STNK.

“Atas perbuatannya, para tersangka dijerat Pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan dengan ancaman hukuman maksimal sembilan tahun penjara, serta Pasal 480 KUHP tentang pertolongan jahat atau penadahan dengan ancaman hukuman empat tahun penjara,” tegas AKBP Mochamad Fajar Gemilang.

(Fonny Theo)

Jumat, 24 Oktober 2025

Dari Teori ke Praktik: Pelatihan Mitigasi Bencana Indramayu Libatkan Camat, Kuwu, dan Mitra Operasi


RADIUS (Indramayu) -
PT Pertamina EP Zona 7 Jatibarang Field bekerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Indramayu menggelar kegiatan Pelatihan Mitigasi Tanggap Bencana di Kabupaten Indramayu Tahun 2025, sebagai bentuk komitmen dalam mendukung kesiapsiagaan dan ketangguhan masyarakat terhadap potensi bencana di wilayah operasi.

Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor BPBD Kabupaten Indramayu ini dihadiri berbagai pemangku kepentingan, mulai dari perwakilan kecamatan seperti Camat Sukagumiwang dan Camat Terisi, hingga para kuwu dari sejumlah desa, antara lain Desa Bondan, Sukagumiwang, Gunungsari, Tersana, Cibeber, Gedangan, Cikawung, Jatimulya, dan Jatimunggul.

Turut hadir pula mitra operasi seperti PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) RU VI Balongan, IT Balongan, PHE ONWJ, dan PT Polytama Propindo yang mendukung penuh upaya peningkatan kesiapsiagaan bencana di wilayah Indramayu.


Acara dibuka dengan sambutan dari Head of Comm Rel & CID-CSR Pertamina EP Zona 7 yang diwakilkan oleh Hardian, selaku Officer of Comm Rel & CID-CSR. Dalam sambutannya, Hardian menekankan pentingnya sinergi antara perusahaan, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menghadapi potensi bencana di Kabupaten Indramayu.

“Pertamina EP Zona 7 berkomitmen untuk terus berperan aktif melalui berbagai kegiatan sosial dan edukatif yang mendukung kesiapsiagaan masyarakat di sekitar wilayah operasi,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Indramayu Drs. Dadang Oce Iskandar menyampaikan apresiasi atas inisiatif Pertamina EP Zona 7 dalam memperkuat kapasitas masyarakat.

Dalam sesi materi, Yan Satriyo, S.T. memaparkan konsep dasar mitigasi dan tanggap bencana yang disesuaikan dengan karakteristik wilayah Indramayu. Usai sesi pemaparan, kegiatan dilanjutkan dengan diskusi interaktif dan praktik lapangan berupa simulasi tanggap bencana.


Simulasi tersebut dipandu oleh para instruktur berpengalaman, yakni Sutrisno, Achmad Hidayat, Supriyanto, Rachmad Hidayatulloh, Wangsa Suseno, Whinata, dan Linggar Ekajati, yang memberikan panduan teknis dalam menghadapi situasi darurat di lapangan.

Melalui kegiatan ini, Pertamina EP Zona 7 menegaskan komitmennya untuk memperkuat kolaborasi lintas sektor dalam membangun masyarakat yang tangguh terhadap risiko bencana, terutama di wilayah pesisir dan sekitar area operasi migas.

Kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama dan harapan agar sinergi antara Pertamina EP Zona 7 dan BPBD Indramayu terus berlanjut demi menciptakan masyarakat yang siap dan sigap menghadapi bencana

Senin, 13 Oktober 2025

Satpas Polres Indramayu Tunjukkan Pelayanan SIM Cepat, Ramah, dan Transparan



Indramayu, 13 Oktober 2025 —  
Dalam upaya mewujudkan pelayanan publik yang bersih, transparan, dan humanis, Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas) Polres Indramayu terus meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat. Pengurusan Surat Izin Mengemudi (SIM) kini dapat dilakukan dengan lebih nyaman, cepat, dan sesuai prosedur—tanpa perantara dan tanpa pungli.

Dengan komitmen penuh, petugas Satpas hadir melayani langsung masyarakat yang ingin membuat atau memperpanjang SIM. Pelayanan dilakukan secara profesional dengan mengedepankan keramahan dan kecepatan, sehingga warga merasa dihargai dan dilayani sepenuh hati.

"Kami ingin menunjukkan bahwa Polantas bukan sekadar penegak hukum, tetapi juga pelayan masyarakat yang siap membantu dengan sepenuh hati. Pelayanan SIM harus bebas dari praktik percaloan dan pungli," ujar Kasat Lantas Polres Indramayu AKP Rizky Aulia Pratama, S.I.K.

Terbukti, masyarakat tampak antusias datang langsung ke Satpas Polres Indramayu tanpa melalui calo. Aiptu A. Kholik, S.H., sebagai Baur SIM, juga secara aktif memberikan edukasi tentang proses, syarat administrasi, dan pentingnya pemahaman tertib berlalu lintas.

Dengan pendekatan yang komunikatif, masyarakat kini lebih memahami alur pelayanan dan merasa aman saat berurusan dengan pihak kepolisian. "Kami pastikan semua proses dilakukan sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) Polri. Masyarakat kami minta untuk langsung ke loket, tanpa perantara," tegas AKP Rizky.

Direktur Lalu Lintas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Dodi Darjanto, S.I.K., M.Hum, turut menegaskan pentingnya pelayanan SIM yang amanah dan ramah di seluruh Satpas di Jawa Barat. Ia mengimbau agar seluruh personel melayani masyarakat dengan hati dan menghindari praktik menyimpang.

Satpas Polres Indramayu terus membuktikan bahwa pelayanan publik bisa dilakukan dengan transparan, cepat, dan humanis. Harapannya, kepercayaan masyarakat terhadap Polri semakin tumbuh, dan kesadaran tertib lalu lintas semakin meningkat.

(Cephy)

#PelayananTanpaCalo #SIMCepat #SatpasIndramayu

Senin, 29 September 2025

Kuwu Muhafidin Bangun Desa Cidempet Lewat Pendekatan Personal dan Pelayanan Total


Indramayu, Senin (29/9/2025) – Dalam semangat pelayanan dan pengabdian yang tulus, Kuwu Desa Cidempet, Kecamatan Arahan, Kabupaten Indramayu, Muhafidin menyampaikan komitmennya untuk terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat desa. Tak hanya melayani di kantor desa selama jam kerja, Kuwu Muhafidin juga tetap terbuka untuk warga yang membutuhkan bantuan maupun saran, bahkan di luar jam dinas.

"Saya bekerja bukan hanya seperti jam kantoran, karena pengabdian itu tanpa batas waktu. Terkadang warga datang ke rumah meminta bantuan atau sekadar berkonsultasi, dan saya layani dengan sepenuh hati," ujar Muhafidin saat ditemui di kantor desa.

Komitmen tinggi ini mendapatkan respon positif dari berbagai kalangan masyarakat. Salah satunya datang dari Iksan (49) Warga Ds Cidempet, warga Desa Cidempet yang mengaku sangat mengapresiasi kepemimpinan Kuwu Muhafidin.

"Kami sebagai warga sangat merasakan dampaknya. Beliau sosok pemimpin yang merakyat dan mau turun langsung. Semoga beliau selalu diberikan kesehatan agar bisa terus memimpin dan membawa kemajuan bagi Desa Cidempet," ungkap Iksan.

Di bawah kepemimpinan Muhafidin, berbagai kegiatan positif terus dilakukan, mulai dari peningkatan pelayanan administrasi, penataan infrastruktur desa, hingga kegiatan sosial kemasyarakatan. Hal ini menjadi bukti nyata bahwa Kuwu Muhafidin tidak hanya menjabat, tapi benar-benar mengabdi untuk Desa Cidempet.

Semoga semangat pelayanan dan ketulusan pengabdian ini terus terjaga, demi mewujudkan Desa Cidempet yang semakin maju dan sejahtera.

Reporter: Atin

Jumat, 14 Februari 2025

Labkesmas Indramayu Siap Tingkatkan Deteksi Dini Penyakit Berkat Teknologi Canggih

Indramayu - Bupati Indramayu, Hj. Nina Agustina, meresmikan Gedung UPTD Laboratorium Kesehatan Masyarakat (Labkesmas) Dinas Kesehatan Kabupaten Indramayu. Acara berlangsung di Jl. MT Haryono No. 9, Penganjang, Sindang, Kabupaten Indramayu, dan dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan, kepala SKPD, kepala UPT Puskesmas se-Kabupaten Indramayu, serta tamu undangan lainnya,” Pada Jum’at (14/02/25).

Dalam sambutannya, Bupati Nina Agustina menekankan pentingnya kerja sama dan kemajuan daerah. Ia mengapresiasi pembangunan yang telah dicapai selama kepemimpinannya, termasuk peresmian Labkesmas ini. Ia juga memberikan penghargaan atas kinerja Dinas Kesehatan dalam menangani pandemi COVID-19 serta berbagai program kesehatan lainnya, seperti pembangunan puskesmas dan peningkatan layanan kesehatan bagi masyarakat.

"Berikan layanan yang terbaik untuk masyarakat dan rawat gedung ini dengan baik " kata Bupati Indramayu Hj Nina Agustina.

Bupati Indramayu Hj Nina Agustina juga menyoroti keberhasilan pemerintah daerah dalam menyelesaikan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) yang sempat tertunda selama 8-9 tahun. 

Selain itu, ia menegaskan bahwa selama hampir empat tahun kepemimpinannya, ia telah bekerja keras dengan penuh dedikasi. Ia pun mengingatkan pentingnya integritas dalam pemerintahan, menolak praktik jual beli jabatan, serta memastikan bahwa hukum akan menindak setiap pelanggaran.

Dalam laporannya, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Indramayu, Dr. Wawan Ridwan, menjelaskan bahwa laboratorium ini mengalami perubahan nomenklatur dari Labkesda (Laboratorium Kesehatan Daerah) menjadi Labkesmas, sesuai dengan kebijakan Kementerian Kesehatan. Labkesmas memiliki tiga fungsi utama, yaitu: laboratorium Kimia Klinik – Untuk pemeriksaan darah dan urine guna mendeteksi penyakit metabolik seperti diabetes dan gangguan ginjal.

Laboratorium Pengujian Lingkungan – Untuk memantau kualitas air secara fisika dan kimia guna memastikan lingkungan sehat, dan laboratorium Mikrobiologi – Untuk mendeteksi bakteri dan virus penyebab penyakit menular seperti TBC, malaria, dan demam berdarah dengue (DBD).

Teknologi yang sebelumnya digunakan untuk pengujian COVID-19 kini dimanfaatkan untuk pemeriksaan penyakit lainnya, termasuk malaria. Dengan adanya fasilitas ini, diharapkan pelayanan kesehatan masyarakat dapat semakin meningkat, terutama dalam deteksi dini penyakit dan pengujian kualitas lingkungan.
Pembangunan Gedung Labkesmas ini dibiayai dari dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2024 sebesar Rp 3,5 miliar. Selain itu, Dinas Kesehatan berhasil melampaui target retribusi Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari Rp 420 juta menjadi Rp 484,2 juta. Keberhasilan ini mencerminkan efektivitas pengelolaan layanan kesehatan yang berdampak positif bagi daerah.

Bupati Indramayu berharap Labkesmas ini dapat terus berkembang dan memberikan manfaat optimal bagi masyarakat. Ia juga mendorong peningkatan kualitas layanan kesehatan serta optimalisasi PAD sebagai bentuk kemandirian daerah dalam membangun sektor kesehatan.

Menutup sambutannya, Bupati Indramayu mengajak seluruh pihak untuk menjaga semangat kebersamaan dalam memajukan Indramayu. Ia juga meminta maaf jika selama masa kepemimpinannya terdapat kesalahan, seraya berharap pembangunan yang telah dicapai dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat.

Acara peresmian ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Dr. Erianda, serta ditandai dengan peresmian resmi Gedung Labkesmas oleh Bupati Indramayu.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Indramayu turut menyampaikan apresiasi atas kerja keras seluruh pihak yang berkontribusi dalam pembangunan laboratorium ini. Sebagai bentuk ungkapan kebersamaan, acara juga diakhiri dengan pantun khas Indramayu.

Dengan peresmian Gedung Labkesmas ini, diharapkan Kabupaten Indramayu semakin maju dalam pelayanan kesehatan, serta semakin siap menghadapi tantangan kesehatan di masa depan (wira)

Kamis, 05 Desember 2024

Team Kemenangan MULUS Rayakan Kemenangan, Lucky Hakim dan H. Saefudin Tegaskan Komitmen Membangun Indramayu



Indramayu – Momen penuh kebahagiaan dan syukur mewarnai acara syukuran kemenangan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, Lucky Hakim dan H. Saefudin, yang digelar oleh Tim Kemenangan MULUS. Acara yang diadakan di Rumah Makan Hope Spaace, Jalan Gatot Subroto Indramayu, kamis (05/12/24), menjadi wujud rasa terima kasih atas dukungan besar dari masyarakat Indramayu selama Pilkada.

Hadir dalam acara tersebut, H. Saefudin bersama relawan dan ratusan warga yang merayakan kemenangan mereka. Dalam suasana penuh keakraban, H. Asrori, yang akrab disapa H. Acong, menyampaikan ungkapan syukur yang mendalam atas hasil Pilkada yang menggembirakan tersebut. 

"Alhamdulillah, syukuran ini kami gelar sebagai bentuk rasa syukur atas kemenangan pasangan Lucky Hakim dan H. Saefudin dalam Pilkada Indramayu. Semua ini tak lepas dari kerja keras dan dukungan luar biasa dari masyarakat dan relawan," ujar H. Acong, mewakili Tim Kemenangan MULUS.

Dalam sambutannya, H. Saefudin juga mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh masyarakat Indramayu dan relawan yang telah bekerja tanpa kenal lelah.

"Saya dan Lucky Hakim sangat terharu dengan perjuangan bapak-ibu semua. Semua bergerak, berkorban dengan tenaga dan waktu demi kepentingan Indramayu. Kami tak bisa menghitung berapa banyak energi yang telah dikeluarkan, namun hasilnya sangat menggembirakan," kata H. Saefudin.

Lebih lanjut, H. Saefudin menegaskan bahwa kemenangan ini adalah kemenangan seluruh masyarakat Indramayu. Ia juga mengingatkan bahwa pada 10 Februari 2025 mendatang, sesuai dengan jadwal yang ditetapkan oleh KPU, pelantikan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Indramayu akan dilaksanakan, dan itu akan menjadi langkah awal menuju perubahan yang lebih baik untuk Indramayu ke depan.

"Kemenangan ini adalah milik kita semua. Pelantikan pada 10 Februari 2025 akan menjadi tonggak penting bagi kemajuan Indramayu. Kami berkomitmen untuk bekerja keras demi kesejahteraan masyarakat dan kemajuan daerah ini," ujar Saefudin, penuh semangat.

Dengan semangat kebersamaan yang tercipta pada acara syukuran ini, Tim Kemenangan MULUS dan seluruh masyarakat Indramayu optimis bahwa masa depan Indramayu akan lebih baik di bawah kepemimpinan Lucky Hakim dan H. Saefudin. (Wira Hadiyono)

Jumat, 29 November 2024

Kemesraan Setelah Kontestasi: Lucky Hakim Kunjungi Kediaman Bambang Hermanto



Indramayu - Pasca Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Indramayu 2024 kemaren, Rabu, 27 November 2024, Bupati Terpilih versi quick count Lucly Hakim kunjungi kediaman Paslon H. Bambang Hermanto, Jumat, 29 Nobember 2024.

Terpantau kemesraan dua Calon Bupati (Cabup) yakni Lucky Hakim dan H Bambang Hermanto sewaktu bermuajaha pancaran aura positif pun terpancar disaat dua putra terbaik Indramayu ini bertemu dan berbincang hangat .

Gelak tawa pun sesekali terlontar mewarnai perbincangan dua tokoh yang sebelumnya menjadi rival pada kontestasi Pemilukada kemaren.

Bupati terpilih versi quick count Lucky Hakim menjelaskan,, kunjungannya ke kediaman Cabup H. Bambang Hermanto untuk bersilaturahmi dan meminta wejangan untuk membangun Kabupaten Indramayu kedepan.

"Tujuannya silaturahmi dan meminta maaf atas segala salah dan khilaf saya. dan saya juga ingin mendengar secara personal kira-kira seperti apa ya Indramayu kedepan saya perlu masukan dari beliau,"paparnya.

Sementara Cabup H. Bambang Hermanto mengapresisasi dan berterimakasih atas inisiatif Cabup Lucky Hakim silaturahmi ke kediamannya, menurutnya proses Pilkada telah usai sudah saatnya membangun rekonsiliasi untuk membangun Indramayu kedepan.

"Saya juga merasa terapresiasi dengan kehadiran mas Lucky, kami beserta seluruh keluarga besar terimakasih atas kehadiarannya tentu kita tahu pemilu sudah berahir, proses pemilihan bupati sudah berahir dsej yang kemaren kita ketemu dilapangan kita salaing berargumen semua pasti menggangap kita yang paling bagus yang paling baik, nah sekarang pemilu sudah berahir sudah saatnya kita membangun rekonsiliasi kita membangun chimmistry diantara seluruh stakeholder supaya pemahaman kita sama bagaimana membangun Indramayu kedepan,"ujarnya. (W.H)

Rabu, 20 November 2024

Pemerintah Kabupaten Indramayu Sukses Betonisasi Jalan, Percepat Akses dan Ekonomi Warga



Indramayu - Pemerintah Kabupaten Indramayu, melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR), terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas hidup dan perekonomian warganya. Salah satu upaya nyata yang sedang dilakukan adalah pembangunan infrastruktur jalan, khususnya proyek betonisasi jalan Bangkir-Cemara yang terletak di wilayah Kecamatan Cantigi, Kabupaten Indramayu.

Proyek betonisasi ini dikerjakan oleh CV. Eka Pratama Jaya dengan anggaran yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Indramayu, sebesar Rp3.397.971.000. Pembangunan ini tidak hanya bertujuan untuk memperbaiki fasilitas transportasi, tetapi juga diharapkan dapat memberikan dampak positif jangka panjang terhadap perekonomian masyarakat setempat.

Berdasarkan pemantauan di lapangan, pekerjaan betonisasi jalan Bangkir-Cemara berlangsung dengan baik, sesuai dengan spesifikasi dan bestek yang telah ditetapkan dalam kontrak. Pembangunan jalan ini diyakini akan memberikan manfaat besar, terutama dalam kelancaran transportasi yang dapat mempermudah aktivitas masyarakat serta memperlancar jalannya perekonomian di Kabupaten Indramayu.

Salah satu warga setempat, Yanto, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas perbaikan jalan tersebut. "Kami sangat bersyukur, dengan adanya jalan yang lebih baik, perjalanan kami menjadi lebih cepat dan nyaman. Ini tentu saja mempermudah aktivitas kami sehari-hari dan mendukung kelancaran ekonomi," ujarnya dengan penuh antusiasme.

Selain memberikan kenyamanan bagi warga, proyek ini juga diharapkan dapat mempercepat pertumbuhan ekonomi lokal. Agus, seorang pedagang yang sehari-hari melintasi jalan tersebut, merasa sangat terbantu dengan perbaikan ini. "Jalan yang lebih mulus tentu akan mempermudah kami dalam menjalankan usaha. Terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Indramayu yang telah mendengarkan keluhan kami dan memperbaiki fasilitas ini," kata Agus dengan wajah sumringah.

Pihak CV. Eka Pratama Jaya, selaku kontraktor yang mengerjakan proyek ini, juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Indramayu dan Dinas PUPR. Direktur CV. Eka Pratama Jaya mengungkapkan bahwa pekerjaan pembangunan ini dilakukan sesuai dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB) yang telah ditetapkan. "Kami berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Kami berharap jalan ini bisa memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat dan berkontribusi pada peningkatan perekonomian sekitar," ungkapnya.

Selain itu, pihak kontraktor juga mengonfirmasi bahwa sejauh ini tidak ada komplain dari pengawas. "Kami menghargai peran media sebagai kontrol sosial dan sangat berterima kasih atas perhatian yang diberikan. Alhamdulillah, sejauh ini proyek berjalan lancar tanpa kendala," tambahnya.




Pembangunan infrastruktur seperti ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Indramayu untuk terus memperbaiki kualitas layanan publik dan mendorong pertumbuhan ekonomi. Dengan adanya kolaborasi yang solid antara pemerintah, kontraktor, dan warga, proyek betonisasi jalan Bangkir-Cemara ini diharapkan dapat membawa perubahan signifikan dalam kesejahteraan masyarakat.

Pembangunan yang tepat sasaran dan terencana ini menunjukkan komitmen pemerintah dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indramayu. Dengan berlanjutnya proyek-proyek serupa, diharapkan Indramayu semakin maju dan masyarakatnya semakin sejahtera. (Wira Hadiyono)

Kamis, 10 Oktober 2024

Keselamatan dan Kualitas Utama dalam Proyek Rehabilitasi SDN 2 Babadan, Pekerjaan Berjalan Dengan Lancar

Pemerintah Kabupaten Indramayu, melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, telah mengambil langkah signifikan dalam peningkatan fasilitas pendidikan. Salah satu proyek yang sedang berlangsung adalah rehabilitasi Sekolah Dasar Negeri (SDN) 2 Babadan, yang terletak di Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat. Proyek ini dikerjakan oleh CV Techa Jaya Krisna dengan mengedepankan standar tinggi.

Pekerjaan ini tidak hanya mematuhi prosedur ketat dan spesifikasi teknis yang ditetapkan, tetapi juga sangat memperhatikan keselamatan dan kesehatan kerja (K3). Para pekerja, mulai dari tukang hingga mandor, menerapkan standar operasional kerja yang menekankan penggunaan alat pelindung diri (APD) seperti helm, rompi, sarung tangan, dan sepatu safety. Meskipun cuaca terkadang terik, mereka selalu memastikan untuk mengenakan APD saat bekerja.

Kualitas pengerjaan proyek ini menjadi fokus utama. Bahan material yang digunakan sesuai dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB), dan alat mesin moln digunakan untuk memastikan adukan pasir dan semen tercampur secara merata. Ini penting untuk menciptakan mutu beton yang kokoh dan tahan lama. Meskipun mengalami gangguan teknis pada alat moln, pekerjaan tetap berjalan tanpa mengorbankan kualitas.

Mandor Lapangan, Abdurrokhman, menegaskan komitmen timnya. “Kami selalu mengutamakan kualitas, kuantitas, dan estetika dalam setiap pelaksanaan konstruksi. Ini adalah bangunan di tanah kelahiran saya sendiri. Kendala teknis yang ada Insyaa Allah bukanlah hambatan,” ujarnya pada Kamis (10/10/2024).
Proyek rehabilitasi ini diharapkan selesai tepat waktu, dengan hasil yang akan memberikan dampak positif bagi siswa dan guru di SDN 2 Babadan. Dengan fasilitas yang layak, aman, dan nyaman, diharapkan proses belajar mengajar dapat berlangsung dengan lebih baik.

Dengan pengawasan yang ketat dan fokus pada kualitas, upaya ini diharapkan dapat mewujudkan lingkungan pendidikan yang lebih baik bagi generasi mendatang.

Jurnalis : W.H