Media Radius 102.Com..Meninjau Lokasi Banjir.. Mitigasi Dinilai Gagal, Indramayu dikepung banjir Ribuan Rumah Terancam

Media Buser Polkrim

Media Buser Polkrim
Membangun Bangsa Melalui Informasi

Berita Terkini

Polisi Amankan Sorang Oknum Kades koto Tandun Di Duga Terlibat Pesta Narkoba

Rokan Hulu / Riau. Media Radius 102 Com. Seorang oknum kepala desa di Kabupaten Rokan Hulu / Riau diduga terlibat dalam pesta na...

Postingan Populer

Rabu, 28 Januari 2026

Media Radius 102.Com..Meninjau Lokasi Banjir.. Mitigasi Dinilai Gagal, Indramayu dikepung banjir Ribuan Rumah Terancam



Indramayu 

Akibat intensitas curah hujan yang tinggi dipenghujung Januari 2026 sejumlah wilayah di Kabupaten Indramayu terendam banjir dengan ketinggian mencapai 20 hingga 50 centi meter. 
Banjir bukan hanya menggenangi rumah warga beberapa kantor dinaspun terendam air setinggi lutut orang dewasa seperti halnya dinas PUPR dan dinas DPMD banjir yang mererndam dibeberapa kantor tentu fakta yang tidak bisa dipungkiri jika Pemerintah Daerah (Pemda) gagal total dalam menjalankan program mitigasi bencana.

Salah satunya buruknya perencanaan infrastruktur. Pemerintah daerah hanya fokus pada pembangunan kosmetik di pusat kota, serta memoles jalan di titik lumbung konstituennya namun melupakan akar masalah yaitu penyempitan saluran air di pemukiman padat penduduk.
Dari beberapa sumber mengatakan jika alokasi anggaran mitigasi banjir tahun lalu tidak terlihat oleh karena itu sudah seyogyanya inspektorat kabupaten Indramayu perlu mengaudit terkait anggaran mitigasi kemana dan untuk apa sebab apapun alasannya pengguna keuangan negara perlu adanya transparansi sebagaimana amanat undang undang no 14 tahun 2008  

Jangan curah hujan ekstrem dijadikan kambing hitam. Mulailah melakukan langkah konkret seperti relokasi warga di bantaran sungai serta penegakan hukum bagi pelanggar tata ruang. Saya menunggu langkah nyata dari Kepala Daerah untuk mengatasi krisis tahunan ini agar tidak terus berulang di masa depan.

( Theo)

0 comments:

Posting Komentar