*Blusukan ke Warga, Kanit Binmas Polsek Maja Sampaikan himbauan Kamtibmas*

Media Buser Polkrim

Media Buser Polkrim
Membangun Bangsa Melalui Informasi

Berita Terkini

Ini Harapan Orang Nomor Satu Di Kodim Wonogiri Saat Mengunjungi Lokasi TMMD Di Giriyoso

Wonogiri - Guna mengetahui prospek pengerjaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap II Tahun 2025 yang dibuka pada tanggal (6...

Postingan Populer

Kamis, 17 Oktober 2024

*Blusukan ke Warga, Kanit Binmas Polsek Maja Sampaikan himbauan Kamtibmas*

Majalengka – Polsek Maja melalui Kanit Binmas Bripka Sahabuddin melaksanakan kegiatan sambang kepada warga di Desa Cipicung Kec. maja Kab. Majalengka,Kamis (17/10/2024).

Kapolsek Maja AKP Kenedy Joko Lelono Mangatakan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai wujud komitmen Polri dalam rangka menciptakan situasi tetap aman dan kondusif

Pada kegiatan tersebut, Kanit Binmas mendatangi warga Pemukiman penduduk dan memberikan pesan kamtibmas untuk selalu waspada terhadap keamanan lingkungan. 

“Kanit Binmas Polsek Maja mengajak warga agar selalu menjaga kerukunan sesama dan berperan aktif dalam menjaga keamanan di lingkungan tempat tinggalnya serta selalu berkoordinasi apabila terjadi permasalahan terkait keamanan”, jelas AKP Kenedy 

“Dengan mengintensifkan kegiatan sambang dan komunikasi dengan warga, diharapkan petugas dapat mengidentifikasi sekecil apapun permasalahan yang timbul di masyarakat, sehingga akan cepat dicari solusi pemecahan dan mencegah terjadinya permasalahan dengan skala yang lebih besar”, pungkas Kapolsek

(Santo)

0 comments:

Posting Komentar