All Posts | Radius 102

Media Buser Polkrim

Media Buser Polkrim
Membangun Bangsa Melalui Informasi

Berita Terkini

Wakapolres Cirebon Kota Cek Langsung Kondisi Tahanan di Rutan Polres

CIREBON KOTA. – Wakil Kepala Kepolisian Resor (Wakapolres) Cirebon Kota, Kompol Dede Kasmadi, melaksanakan pengecekan langsung t...

Postingan Populer

Rabu, 20 November 2024

Dukung Adanya Perpustakaan di Wilayah Binaan, Babinsa Laksanakan Komsos Dengan Pengelola Gedung Perpustakaan Sriwedari

Surakarta - Dukung penuh dengan adanya perpustakaan di desa binaan Babinsa Sriwedari Koramil 01/Laweyan Serka Widodo dan Serda Fredo melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dengan bpk Cendy pengelola gedung perpustakaan kel. Sriwedari, Jl. Kebangkitan Nasional No.38, Sriwedari, Kec. Laweyan Kota Surakarta. Pukul 09.15 Wib, Rabu (20/11/2024).

Tujuan komsos ini juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan, dengan adanya interaksi komunikasi Babinsa dengan warga akan dapat mempererat hubungan TNI dengan rakyat.

Dengan adanya gedung perpustakaan Kel. Sriwedari  jl. Kebangkitan Nasional, sangatlah bermanfaat bagi anak-anak sekolah maupun warga yang ingin berkunjung di perpustakaan ini, walaupun sudah adanya perpustakaan di sekolah maupun bisa di lihat lewat media sosial, namun buku-buku yang tersedia di perpustakaan ini banyak yang menarik.

Dalam kesempatan tersebut Babinsa Sriwedari Serda Fredo mengaku mendukung penuh dengan adanya perpustakaan di desa binaan. Hal ini guna meningkatkan minat baca bagi masyarakat di desa binaan khususnya dikalangan para pelajar.

"Sangat bagus dengan adanya perpustakaan ini karena adik-adik pelajar tidak kesulitan untuk mencari buku yang akan dibaca."ujarnya.

"Melalui komsos dan pendekatan dengan semua stakeholder di desa binaan, kami yakin apa yang menjadi tujuan dan harapan terutama dalam meningkatkan minat baca anak-anak di wilayah binaan akan terwujud."pungkasnya.

Penulis : Arda 72

Kadishub Hilman Pertegas: Proyek Kantong Parkir WatuhBelah Harus Sesuai Spesifikasi


Proyek pembangunan Kantong Parkir WatuhBelah di Kabupaten Cirebon yang didanai oleh Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2024 kembali menjadi sorotan. Dengan biaya sebesar Rp. 826.322.177 dan waktu pelaksanaan 70 hari kerja, proyek ini diharapkan dapat menyediakan fasilitas parkir yang memadai bagi masyarakat.

Namun, hingga saat ini, pekerjaan belum selesai dan banyak pembatas kantong parkir serta marka jalan yang sudah terlihat rusak. Kondisi ini memicu kemarahan Kepala Dinas Perhubungan, Hilman. Ia menyatakan bahwa jika proyek ini tidak sesuai dengan spesifikasi, maka pembayaran tidak akan dilakukan.

"Maaf mas, untuk klarifikasi dan konfirmasi mas bisa ke kantor.. jadi kan jelas, maaf nih," ujar Kadishub Hilman saat ditanya awak media. Pernyataan ini menunjukkan ketegasannya dalam menangani proyek yang bermasalah.

Ketika awak media mendatangi kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon, orang yang dimaksud oleh Pak Kadis Hilman, yaitu Sidik, tidak ada di tempat. "Oh tadi lagi hadiri acara pisah sambut kepala PN, coba ke Bu Heni PPTK nya," ujar Hilman. Namun, Bu Heni pun tidak ada di kantor. "Owh ya baik, bentar mas, nanti saya coba koordinasi dengan yang berkompeten,"Rabu 20/11/24 ungkap Hilman kepada awak media.

Warga berharap ada tindakan cepat dari pemerintah untuk menyelesaikan proyek ini sesuai dengan standar yang diharapkan. "Kami sangat kecewa melihat kondisi proyek ini. Seharusnya dengan anggaran sebesar itu, hasilnya bisa lebih baik," ujar salah satu warga yang tidak ingin disebutkan namanya.

Dengan ketegasan Kadishub Hilman, diharapkan proyek Kantong Parkir Watuh Belah dapat diselesaikan sesuai dengan spesifikasi yang ditetapkan, sehingga memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat.


($@N)

Kodim Boyolali Gelar Karya Bhakti di Desa Kedungsowo

Boyolali - Guna mensukseskan Program Karya Bhakti Satkowil Semester II TA.2024 Kodim 0724/Boyolali Menggelar Kegiatan Karya Bakti bersama masyarakat. Program ini mengambil sasaran berupa rabat betonisasi sepanjang 328 M lebar 4 M danbtebal 0,10 M yang bertempat di Dukuh Kedungdowo Desa Kedungdowo Kecamatan Andong Kabupaten Boyolali. Selasa ( 19/11/24)

Dandim 0724/Boyolali Letkol Inf Wiweko Wulang Widodo, S.Pd.M.Han yang diwakili Pasiter Kodim 0724/Boyolali Lettu Inf Wahib mengatakan Karya Bakti ini sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat diwilayah teritorial, serta upaya membantu pemerintah daerah guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan secara fisik dan dalam rangka percepatan pembangunan diwilayah untuk pemberdayaan pertahanan aspek darat.

"Kegiatan Karya Bhakti TNI Ini adalah Wujud nyata dari TNI AD khususnya kodim 0724/Boyolali dalam rangka Pengabdian kepada Rakyat agar Masyarakat dapat merasakan Manfaat dari keberadaan TNI AD Sebagai Satuan Satkowil yang akan selalu siap membantu Meringankan beban Masyarakat dalam hal apapun" ungkapnya

Lettu Inf Wahib juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat setempat dan semua unsur yang telah ikut berpartisipasi pada kegiatan karya Bakti Satkowil semester II T.A 2024 hari ini, bahwa Karya Bakti merupakan wujud nyata sinergitas antara TNI dan masyarakat.

Sementara itu, Bapak Sujak Kadus Kedungdowo  menyampaikan ucapan terima kasih dan kepada TNI yang selalu berada di tengah -tengah masyarakat dan sangat peduli dengan seluruh warga.

Penulis : Arda 72

Selasa, 19 November 2024

Bersihkan Sampah di Kali Jenes, Babinsa Laweyan Berharap Tidak Terjadi Banjir Saat Musim Hujan Tiba

Surakarta - Babinsa Kelurahan Laweyan Koramil 01/Laweyan Kodim 0735/Surakarta Serma Giminanto melaksanakan kerja bakti bersama warga masyarakat membersihkan sampah di jembatan Ngingas Kali Jenes, Jln.Nitik Rt 04 Rw 01, Kampung Stono Kelurahan Laweyan Kecamatan Laweyan Selasa (19/11/2024).

Dikatakan Serma Giminanto untuk sasaran pokok giat hari ini adalah mengangkat sampah yang menyangkut ditiang penyangga jembatan Ngingas dikarenakan akan membahayakan kekuatan jembatan dan apabila terjadi aliran air bisa lancar.

"Kegiatan kerja bakti aktif kami lakukan bersama dengan warga masyarakat untuk memberikan contoh dan semangat kepada warga binaan, supaya mereka juga peduli terhadap sesama masyarakat serta dapat merasakan manfaat dari kerja bakti tersebut."ujarnya.

"Harapan kami tentunya dengan adanya kegiatan pembersihan sampah di Kali Jenes ini dapat memperlancar aliran sungai, apalagi saat hujan deras tiba air mengalir dengan lancar dan tidak terjadi luapan air ataupun banjir."tukasnya.

Penulis : Arda 72

Dengan Bersepeda, Babinsa Sudiroprajan Bersama Bhabinkamtibmas Laksanakan Patroli Ciptakan Situasi Aman Dan Kondusif Jelang Pilkada

Surakarta - Babinsa Kelurahan Sudiroprajan Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Sertu Watono melaksanakan Patroli di wilayah bersama dengan Bhabinkamtibmas guna menciptakan wilayah yang aman terkendali di wilayah Kelurahan Sudiroprajan Kecamatan Jebres, Selasa (19/11/2024).

"Kegiatan tersebut diharapkan dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan guna menciptakan lingkungan yang aman dan terkendali serta hal tersebut senantiasa kami laksanakan demi memastikan dan mengecek langsung kondisi wilayah binaan, terutama saat menjelang pelaksanaan Pilkada serentak yang beberapa hari lagi akan digelar."tegas Sertu Watono disela-sela kegiatan.

"Dengan bersepeda kami bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan patroli ke wilayah binaan dan obyek vital yang berada di wilayah Kelurahan Sudiroprajan seperti tempat Ibadah, pertokoan, Pasar, Bank dan lain-lain."ujarnya.

"kami juga memberikan himbauan kepada warga masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan dan bersama - sama menjaga keamanan sekitar, jika ada sesuatu hal yang menonjol segera dilaporkan kepada pihak keamanan Linmas atau Babinsa dan Bhabinkamtibmas."pungkas Sertu Watono.

Penulis : Arda 72

Dandim Wonogiri : Panen Padi Bersama Wujud Nyata Dari Semangat Bela Negara Wujudkan Kemandirian Ekonomi

Wonogiri - Kegiatan panen padi yang bertema "Terapan Bela Negara" berlangsung meriah di Desa Selorejo, Kecamatan Girimarto, Kabupaten Wonogiri.

Kegiatan ini tidak hanya sekadar panen biasa, tetapi juga sebagai bentuk implementasi dari konsep Desa Bela Negara yang mengedepankan ketahanan pangan melalui penerapan sistem pertanian organik. 

Menurut Murwoto pemilik lahan pertanian mengatakan  acara ini dimulai dengan sambutan dari Titik Supriyati, SH, MHum, Plt Camat Girimarto, yang menyambut hangat tamu undangan. 

Dalam sambutannya, Ibu Titik menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah, masyarakat, dan berbagai elemen dalam meningkatkan kualitas pertanian, khususnya dengan mengadopsi metode pertanian organik.

Dandim 0728/Wonogiri, letkol .inf.Edi Ristriyono,S.Pd.,M.I.P juga turut memberikan sambutannya. Beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah wujud nyata dari semangat Bela Negara yang tidak hanya terfokus pada pertahanan negara, tetapi juga pada kemandirian ekonomi dan ketahanan pangan. Dandim berharap kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam upaya meningkatkan kesejahteraan petani.

Selanjutnya, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Wonogiri, Bapak Baroto memberikan sambutan yang menyoroti pentingnya peralihan dari sistem pertanian kimia ke sistem pertanian organik.

Bapak Baroto menjelaskan bahwa sistem pertanian organik memiliki banyak manfaat, mulai dari peningkatan kualitas tanah, pengurangan ketergantungan pada bahan kimia, hingga hasil panen yang lebih sehat dan ramah lingkungan.

Pemaparan tentang Desa Bela Negara dan Sistem Tanam Organik  disampaikan oleh Kepala Badan Koordinator Pusat FKBN, Angga Rahadian Tirtawijaya. 

Dalam paparan tersebut, Angga mengungkapkan bahwa Desa Bela Negara merupakan salah satu upaya untuk memperkuat ketahanan pangan nasional melalui pertanian organik yang berkelanjutan. 

FKBN, sebagai lembaga yang bergerak di bidang pengembangan Bela Negara, berkomitmen untuk mendukung petani dalam mengimplementasikan pertanian organik sebagai bagian dari kemandirian ekonomi.

Salah satu testimoni yang menarik datang dari Bapak Sadimin, seorang petani yang awalnya menggunakan sistem pertanian kimia dan kini beralih ke pertanian organik. 

Menurut Bapak Sadimin, perubahan sistem ini tidak hanya memberikan hasil yang lebih baik, tetapi juga meningkatkan kualitas hidup petani. "Dengan pertanian organik, saya tidak hanya memperoleh hasil yang lebih baik, tetapi juga menjaga kesehatan tanah dan lingkungan," ujarnya.

Pada acara tersebut, juga dilakukan penyerahan simbolis pupuk organik Bela Negara oleh Kepala Badan Koordinator Pusat FKBN kepada Dandim 0728, Kadis Pertanian serta pejabat lainnya. Penyerahan simbolis ini bertujuan untuk mendukung penerapan pertanian organik di desa-desa yang ada di Wonogiri.

Tak ketinggalan, Kepala Badan Koordinator Daerah FKBN Wonogiri, bersama dengan Camat Girimarto, Kapolsek Girimarto,  dan Kades Selorejo, menerima simbolis pupuk organik dari pihak pusat. Pupuk organik ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kualitas hasil pertanian di wilayah tersebut.

Acara puncak dari kegiatan ini adalah panen bersama dan pengubinan. Seluruh peserta yang hadir, termasuk para pejabat dan petani setempat, turut berpartisipasi dalam panen padi. Hasil panen yang melimpah ini menjadi bukti nyata keberhasilan penerapan sistem pertanian organik di Desa Selorejo.

Dalam kesempatan yang sama, para hadirin juga mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah mendukung kegiatan ini. Dandim 0728/Wonogiri, Letkol inf.Edi Ristriyono,S.Pd.,M.I.P, Danramil Girimarto Mayor Inf Tono serta Kepala Dinas Pertanian Bapak Baroto, diucapkan terima kasih atas bantuan dan dukungannya dalam kegiatan panen ini. Begitu juga dengan Kepala Desa Selorejo, Kastono, yang turut berperan aktif dalam pengembangan pertanian organik di desa mereka.

Acara ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi desa lainnya di Kabupaten Wonogiri dalam membangun ketahanan pangan melalui pertanian yang ramah lingkungan dan berkelanjutan. Ke depannya, diharapkan lebih banyak lagi petani yang beralih ke sistem pertanian organik, sehingga selain meningkatkan hasil pertanian, juga menjaga kelestarian lingkungan dan kesehatan masyarakat.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan semangat Bela Negara melalui pertanian organik dapat terus berkembang dan memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat, serta memperkuat ketahanan pangan Indonesia.

Penulis : Arda 72

Desa Matangaji Penerima Bantuan Keuangan Khusus dan Prestasi Lunas Pajak


Desa Matangaji, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, di bawah kepemimpinan Kepala Desa Rusnandi, kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Baru-baru ini, desa ini menerima bantuan keuangan khusus dari Pemerintah Kabupaten, yang diharapkan dapat mendorong berbagai program pembangunan dan pelayanan publik. Senin, (18/11/2024), di Kantor Desa Matangaji.

Bantuan keuangan khusus ini mencakup berbagai sektor, termasuk pembangunan infrastruktur, pendidikan, dan kesehatan. "Kami sangat berterima kasih atas dukungan dari Pemerintah Kabupaten. Bantuan ini akan kami manfaatkan sebaik mungkin untuk kemajuan desa dan kesejahteraan warga," ujar Kepala Desa Rusnandi.

Selain menerima bantuan keuangan, Desa Matangaji juga meraih prestasi membanggakan sebagai desa dengan status lunas pajak. Prestasi ini diakui sebagai salah satu pendongkrak penghasilan pemerintah, menunjukkan bahwa desa ini memiliki manajemen keuangan yang baik dan dukungan penuh dari masyarakat dalam memenuhi kewajiban pajak.

"Prestasi lunas pajak ini bukan hanya hasil kerja keras pemerintah desa, tetapi juga partisipasi aktif dari seluruh warga Desa Matangaji. Kami berharap ini bisa menjadi contoh bagi desa-desa lain," tambah Kepala Desa Rusnandi.

Keberhasilan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi desa-desa lain di Kabupaten Cirebon untuk terus berinovasi dan berkomitmen dalam pembangunan desa. Dengan adanya bantuan keuangan khusus dan prestasi lunas pajak, Desa Matangaji siap untuk terus maju dan memberikan pelayanan terbaik bagi warganya.

Bantuan Keuangan khusus (BKK) dari pemkab Cirebon TA 2024  dari anggaran Fix yang di berikan kecamatan sumber ke Desa Matangaji sejumlah Rp. 1 M, sebagai bentuk Reward prestasi lunas PBB Tahun 2023,  adapun bentuk realisasi peruntukannya adalah ;
1. Dari Dinas pertanian !
       A. TPT JUT
       B. IRDES  JUT
       C. Rabat Beton JUT
   2. Dari Dinas Pariwisata
       Peruntukan pembuatan
       Kolam renang
Pemberian Reward dari dana fix ke desa Matangaji sebagai bentuk dukungan pemerintah kecamatan yg dipimpin Bapak Camat TEGUH, untuk percepatan program Desa Wisata Matangaji, Semoga Desa Matangaji kedepan jadi File projek Pemda Cirebon, karena melalui pimpinan Kuwu Matangaji akan membuat wisata Religi, Destinasi sawah, destinasi hewan tanaman sayur-sayuran, Agrowisata, Bumi perkemahan, Waterboom dan wisata lainnya, mudah-mudahan jadi contoh desa yang lain dan Pemda Cirebon selalu mendukung program wisata desa matangaji yang berkesinambungan,
Trimakasih buat Pak Kadis pora, Camat Sumber yang telah membantu Imbuh Kuwu Rusnandi kepada awak media.

Harapan Kuwu dengan adanya BKK ini yg di prioritas ke sektor pertanian, SBG bentuk dukungan pemerintah pusat meningkatkan ketahanan pangan, swasembada pangan.

Dengan dibangunnya saluran irigasi maka bocoran2 air dapat mengurangi, TPT JUT jalan terlihat rapih, Rabat Beton JUT untuk meringankan beban biaya pengeluaran petani, mempercepat pengangkutan panen dan lainnya, dan Pariwisata bisa percepatan pembangunan desa wisata yg ada di desa Matangaji, yang akan dijadikan PAD Desa yang di kelola BUMDes Matangaji.


(Santo)

Kepala Desa Rusnandi Desa Matangaji Kecamatan Sumber Kabupaten Cirebon Terima Bantuan Keuangan Khusus dari Pemerintah Kabupaten



Cirebon, Desa Matangaji, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, di bawah kepemimpinan Kepala Desa Rusnandi, baru saja menerima bantuan keuangan khusus dari Pemerintah Kabupaten. Bantuan ini bertujuan untuk meningkatkan berbagai aspek infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat desa. Senin, (18/11/2024), di Kantor Desa Matangaji.

Bantuan keuangan khusus ini mencakup dana sebesar Rp600 juta untuk pembangunan TPT, Rp300 juta untuk irdes dan Rp300 juta untuk rabat beton. Selain itu, juga terdapat dana tambahan sebesar Rp200 juta untuk pengembangan pariwisata desa, sehingga total keseluruhan bantuan mencapai Rp1 miliar.

"Dengan adanya bantuan ini, kami berharap dapat memperbaiki sarana dan prasarana di desa kami, terutama di sektor pertanian dan pariwisata," ujar Kepala Desa Rusnandi. "Bantuan ini sangat berarti bagi masyarakat, karena dana dari Dana Desa ataupun Banprov sebelumnya tidak mencukupi untuk mengakomodasi semua kebutuhan."

Dana dari dinas pertanian sepenuhnya dialokasikan untuk infrastruktur pertanian, yang juga mendukung desa wisata. Dengan bantuan ini, masyarakat dapat memperingan beban biaya pengangkutan hasil bumi, memperlancar dan mempercepat pengangkutan, serta menjaga agar jalur pertanian tetap indah dan bersih.

Selain itu, masyarakat Desa Matangaji merasa sangat senang dengan adanya bantuan ini. "Kami sangat berterima kasih atas bantuan ini. Dengan adanya bantuan khusus ini, kami merasa lebih terbantu dalam hal pengangkutan hasil bumi dan menjaga kebersihan jalur pertanian," ungkap salah satu warga saat ditanya awak media.

Dengan adanya bantuan keuangan khusus ini, Desa Matangaji berharap dapat terus meningkatkan kualitas hidup warganya dan menjadi contoh bagi desa-desa lain di Kabupaten Cirebon.

Bantuan Keuangan khusus (BKK) dari pemkab Cirebon TA 2024  dari anggaran Fix yang di berikan kecamatan sumber ke Desa Matangaji sejumlah Rp. 1 M, sebagai bentuk Reward prestasi lunas PBB Tahun 2023,  adapun bentuk realisasi peruntukannya adalah ;
1. Dari Dinas pertanian !
       A. TPT JUT
       B. IRDES  JUT
       C. Rabat Beton JUT
   2. Dari Dinas Pariwisata
       Peruntukan pembuatan
       Kolam renang
Pemberian Reward dari dana fix ke desa Matangaji sebagai bentuk dukungan pemerintah kecamatan yg dipimpin Bapak Camat TEGUH, untuk percepatan program Desa Wisata Matangaji, Semoga Desa Matangaji kedepan jadi File projek Pemda Cirebon, karena melalui pimpinan Kuwu Matangaji akan membuat wisata Religi, Destinasi sawah, destinasi hewan tanaman sayur-sayuran, Agrowisata, Bumi perkemahan, Waterboom dan wisata lainnya, mudah-mudahan jadi contoh desa yang lain dan Pemda Cirebon selalu mendukung program wisata desa matangaji yang berkesinambungan,
Trimakasih buat Pak Kadis pora, Camat Sumber yang telah membantu Imbuh Kuwu Rusnandi kepada awak media.

Harapan Kuwu dengan adanya BKK ini yg di prioritas ke sektor pertanian, SBG bentuk dukungan pemerintah pusat meningkatkan ketahanan pangan, swasembada pangan.

Dengan dibangunnya saluran irigasi maka bocoran2 air dapat mengurangi, TPT JUT jalan terlihat rapih, Rabat Beton JUT untuk meringankan beban biaya pengeluaran petani, mempercepat pengangkutan panen dan lainnya, dan Pariwisata bisa percepatan pembangunan desa wisata yg ada di desa Matangaji, yang akan dijadikan PAD Desa yang di kelola BUMDes Matangaji.


(Santo)

Senin, 18 November 2024

Danyonmarhanlan VIII Bitung Turut Menyambut Kedatangan Kapal Perang Philipina BRP Artemio Ricarte PS-37


TNI AL, Dispen Kormar (Bitung),  Dalam Rangka Port Visit Trilateral Maritime Patrol (TMP) Indomalphin, Danyonmarhanlan VIII Bitung, Letkol Marinir Aditya Indarto, S.E., M.Tr.Opsla, mendampingi Wadan Lantamal VIII Manado Kolonel Marinir Ali Sumbogo, turut serta menyambut kedatangan BRP Artemio Ricarte PS-37,  bertempat di Dermaga Utama Satrol Lantamal VIII, Kecamatan Artembaga Kota Bitung. Senin (18/11/2024)

Perlu diketahui BRP Artemio Ricarte PS-37, dengan Komandan Kapal Commander Kim Jhon Akoba, tersebut, tiba didermaga Utama Satrol dalam rangka Port Visit Trilateral Maritime Patrol (TMP) Indomalphin dan Penitipan Corpat Philindo XXXVIII tahun 2024 yang dilaksanakan di Lantamal VIII. 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Para PJU Lantamal VIII, Kadis dan Kasatker Bitung dan Manado, Komandan  KRI dan Komandan KAL Satrol Lantamal VIII, serta perwakilan Delegasi Philipina.


Editor/Farid maka