Jumat, 03 Januari 2025
Kamis, 02 Januari 2025
Kapolresta Cirebon Pimpin Pengecekan Pos Pelayanan Rest Area 229 B Dalam Rangka Pengamanan Arus Balik
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, beserta jajaran PJU Polresta Cirebon melaksanakan Pengecekan Pos Pelayanan Rest Area 229 B Dalam Rangka Pengamanan Arus Balik libur Natal dan Tahun Baru 2025, Kamis (2/1/2025).
Menurutnya, Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka pengecekan pelaksanaan Ops Lilin Lodaya 2024 guna mengecek situasi kondisi arus lalu lintas, volume kendaraan yang melintas di tol, dan volume kendaraan yang berada di rest area 229 B.
"Alhamdulillah, Situasi Arus Balik lancar kendaraan masih dibawah 2.000 Tadi pukul 11.00 WIB sampai dengan saat ini masih di sekitaran 1.400 tadi malam di pukul 00.00 WIB sampai pukul 02.00 WIB pagi itu ada peningkatan tetapi masih di bawah 2000 kendaraan," katanya.
Selain itu, pengecekan ini termasuk Patroli Pengamanan libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, antisipasi tindak kriminalitas, pencurian dengan modus pecah kaca, copet, dan gangguan kamtibmas lainnya. Polresta Cirebon mengedepankan tindakan preventiv dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat agar merasa aman dan nyaman pemudik yang melintasi wilayah hukum Polresta Cirebon.
Dalam kesempatan itu juga, Kapolresta Cirebon menyapa masyarakat yang sedang beristirahat sembari memberikan pesan kamtibmas agar selalu mengunci kendaraan ketika keluar kendaraan, berhati-hati dalam berkendara, karena keselamatan adalah keutamaan.
"Kami juga menyapa masyarakat yang sedang beristirahat, dan memberikan pesan kamtibmas untuk selalu waspada terhadap barang bawaan, berhati-hati dalam berkendara, selain itu kami juga membagikan susu kemasan bergizi kepada anak-anak yang sedang beristirahat di ruang bermain anak," ujarnya.
Ia memastikan, petugas-petugas masih standby melakukan patroli baik di rest area termasuk di jalur tol dan Arteri. Pihaknya berharap kegiatan Operasi Lilin Lodaya 2024 berjalan aman dan kondusiv khususnya di Wilayah Hukum Polresta Cirebon.
($@n)
Kapolresta Cirebon Panen Cabai dan Pengecekan Lahan Program Ketahanan Pangan
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, bersama jajaran PJU Polresta Cirebon melaksanakan Panen Cabai dan Pengecekan Lahan Dalam Rangka Program Ketahanan Pangan di Dusun Karoya Desa Tanjung Anom Kecamatan Pasaleman Kabupaten Cirebon, Kamis (2/1/2025).
Menurutnya, kegiatan tersebut merupakan kolaborasi Polresta Cirebon bersama Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Yayasan Persiapan Generasi Baru (YPGB) sebagai wujud implementasi mendukung program Presiden RI yang telah mencanangkan swasembada pangan sebagai bagian dari sistem ketahanan nasional.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, juga menyapa dan memberikan motivasi kepada para pelajar/anak milenial yang ada di PKBM YPGB untuk selalu semangat belajar dalam meraih cita - cita masa depan agar menjadi orang yang sukses dan berbakti kepada orang tua, serta menyampaikan pesan kamtibmas untuk tidak melakukan perbuatan yang melanggar hukum.
"Hari ini kami bekerja sama dengan PKBM YPGB di Kecamatan Pasaleman Kabupaten Cirebon untuk sama-sama mengajak anak-anak muda untuk mencintai kegiatan pertanian. Kami juga bekerja sama untuk menanam jagung, tomat, cabai, sayur-sayuran, padi, alpukat, dan lainnya di lahan seluas 19 hektar," katanya.
Pihaknya juga berencana menanam tanaman jagung di lahan produktif di wilayah tersebut seluas 5 hektar. Ia meminta anak-anak milenial di Kecamatan Pasaleman untuk juga bisa menanam berbagai sayur dan buah untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Dirinya berharap dengan adanya kegiatan tersebut dapat terus mendidik dan melatih generasi muda agar mencintai pertanian. Hal ini penting untuk mencegah hilangnya sumber daya manusia di sektor pertanian di masa depan.
"Program ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda di wilayah lain untuk turut serta menjaga keberlanjutan sektor pertanian Indonesia, khususnya di Kabupaten Cirebon," ujarnya.
($@n)
Kapolresta Cirebon Laksanakan Pengecekan Ruang Tahanan
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, melaksanakan kegiatan Pengecekan Ruang Tahanan, Kamis (2/1/2025). Kegiatan tersebut turut didampingi Wakapolresta Cirebon AKBP IMARA UTAMA,S.H.,S.I.K.,M.H., Para PJU, Kasat Tahti, Piket Pawas, Piket Provost beserta anggota piket jaga tahanan.
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memberikan arahan kepada piket jaga agar meningkatkan kewaspadaan saat melaksanakan tugas dan melaksanakan pengecekan rutin.
"Di antaranya mengecek para tahanan, kelayakan sarana dan prasarana barang-barang inventaris dalam keadaan baik, peningkatan kualitas lingkungan bersih dan nyaman di ruang tahanan," katanya.
Menurutnya, para personel yang bertugas juga harus melakukan pemantauan secara langsung kondisi penghuni tahanan dan memeriksa kemungkinan kepemilikan barang-barang berbahaya. Pihaknya mengingatkan, tidak ada barang-barang lain yang berada di dalam ruang sel tahanan.
"Pastikan Tidak ada barang-barang menimbulkan bahaya didalam sel, Sel selalu dalam keadaan terkunci, dan Selalu meningkatkan kewaspadaan," ujarnya.
($@n)
Kapolresta Cirebon Pimpin Patroli Obyek Wisata Tropikana Waterpark
Polresta Cirebon melaksanakan kegiatan Patroli Obyek Wisata ke Tropikana Water Park Ramayana Weru Kabupaten Cirebon, Kamis (2/1/2024). Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, dan didampingi jajaran PJU Polresta Cirebon.
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, mengatakan, patroli obyek wisata serta jalur menuju obyek wisata kali ini untuk meningkatkan kualitas pelayanan jajaran Polresta Cirebon dalam rangka menjamin rasa aman masyarakat dalam berwisata di beberapa obyek wisata yang berada di wilayah hukum Polresta Cirebon, baik wisata alam, wisata kuliner, maupun jenis wisata lainnya.
"Seluruh personil Polresta Cirebon, didukung personil Kodim 0620/Kabupaten Cirebon, dan stakeholder lainnya disiagakan dititik-titik lokasi dan jalur menuju obyek wisata di Wilayah Hukum Polresta Cirebon. Diharapkan kehadiran petugas dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta wisatawan yang merayakan liburan akhir tahun," katanya.
Selain itu, Kegiatan tersebut merupakan bagian dari komitmen jajaran Polresta Cirebon dan stakeholder terkait dalam memastikan libur Natal dan Tahun Baru 2025 berjalan aman dan kondusif, khususnya di kawasan wisata yang menjadi destinasi favorit masyarakat.
"Kami melakukan pengecekan langsung untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengunjung di obyek wisata. Kami melihat antusiasme masyarakat sangat tinggi di sini. Hari ini saja sudah ada 500 pengunjung, dan kemarin mencapai 2.000 orang. Situasi masih kondusif, dan kami terus berkoordinasi dengan pengelola untuk menjaga keselamatan serta keamanan seluruh pengunjung," ujarnya.
Pihaknya menempatkan personel keamanan secara bergantian di area wisata tersebut, dengan dukungan Pos Pengamanan (Pospam) Ramayana yang memonitor situasi sekitar. personel disiagakan untuk patroli dan pengamanan.
"Kami Memberikan pesan kamtibmas dan imbauan kepada para pengunjung untuk selalu hati-hati dan waspada, selalu menjaga barang bawaannya, serta jaga keselamatan terhadap anak-anaknya yang sedang bermain di area wisata tersebut agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," katanya.
($@n)
Kapolresta Cirebon Pimpin Upacara Korps Rapot Kenaikan Pangkat Periode Januari 2025
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, memimpin Upacara Korps Rapot Kenaikan Pangkat Periode Januari 2025 di Mapolresta Cirebon, Selasa (2/1/2025). Dalam upacara tersebut sebanyak 118 personel Polresta Cirebon dan Polsek jajaran dinaikkan pangkatnya setingkat lebih tinggi dari sebelumnya.
Di antaranya, tiga orang naik pangkat dari AKP ke Kompol, sembilan personel naik pangkat dari IPTU ke AKP, 13 orang naik pangkat dari IPDA ke IPTU, satu orang naik pangkat menjadi IPDA dari AIPTU, delapan orang naik pangkat dari AIPDA ke AIPTU, 25 orang naik pangkat dari BRIPKA ke AIPDA, 25 orang naik pangkat dari BRIGADIR ke BRIPKA, 25 orang naik pangkat dari BRIPTU ke BRIGADIR, tujuh orang naik pangkat dari BRIPDA ke BRIPTU, dan 2 ASN Polresta Cirebon.
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, mengatakan, kenaikan pangkat kali ini patut disyukuri. Pasalnya, hal itu merupakan hasil kerja keras, dedikasi dan pengabdian para personel selama ini sehingga mendapat ganjaran dari Negara.
Karenanya, kenaikan pangkat harus dijadikan momentum untuk meningkatkan motivasi dan semangat dalam bekerja. Terutama dalam hal melindungi, melayani, dan mengayomi masyarakat yang menjadi tugas utama Polri.
"Konsekuensi naik pangkat ini membuat tugas yang diemban semakin berat, sehingga harus meningkatkan kinerjanya demi kemajuan Polri, khususnya Polresta Cirebon," kata Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H.
Ia mengatakan, para personel juga harus selalu menjaga nama baik institusi dan menjadi teladan bagi masyarakat serta sesama anggota Polri. Pasalnya, seiring dengan kenaikan pangkat terdapat tanggung jawab yang lebih tinggi dibanding sebelumnya.
"Saya selaku pimpinan Polresta Cirebon mengucapkan selamat dan berharap seluruh personel yang naik pangkat selalu memberikan pengabdian terbaiknya. Sehingga kelak dapat diceritakan kepada anak cucu sebagai suatu kebanggaan," ujar Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H.
)$@n)
Capaian Gemilang Kantor Imigrasi Wonosobo: Prestasi Luar Biasa Sepanjang 2024
Januari 02, 2025
No comments
WONOSOBO-Kantor Imigrasi Wonosobo menggelar Konferensi Pers Capaian Kinerja pada Kamis (02 01 2025) di ruang media center lantai 2 kantor yang dipimpin oleh Kepala Kantor, Imam Bahri, bersama kepala Seksi Dokintalkim Iskandar Wijaya, Kepala Seksi Inteldakim dan Plt. Kasubag Tata Usaha, Suwandono, dan Kepala Seksi TIKIM Karel Evander Anongim, menyoroti prestasi yang berhasil diraih selama tahun 2024 ini.
Prestasi yang diperoleh Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Wonosobo mencakup berbagai penghargaan bergengsi. Kantor Imigrasi Wonosobo berhasil meraih penghargaan Unit Kerja Pelayanan Publik Berbasis HAM (P2HAM) dari Menteri HAM RI, sebagai Terbaik I transaksi kartu kredit pemerintah semester I, Terbaik II bendahara pengeluaran Semester I, Sangat baik kinerja pelaksanaan anggaran semester I, Terbaik II transaksi market place pemerintah semester I dari KPPN Banjarnegara, Terbaik III Atas Capaian Survei Persepsi Anti Korupsi (SPAK) / Survey Persepsi Kualitas Pelayanan (SPKP) Triwulan II dari Kanwil Kemenkumham Jateng.
Tak hanya itu, Kantor Imigrasi Wonosobo juga mendapat penghargaan Stand Terbaik pada berbagai event seperti Purworejo Expo 2024, Borobudur Indonesia Expo 2024 dan Wonosobo Festival UKM EXPO 2024 dalam kategori Pemerintahan.
Kepala Kantor, Imam Bahri, mengungkapkan PNBP yang diperoleh Kantor Imigrasi Wonosobo pada tahun 2024 sebesar Rp 23.928.073.810,- melebihi dari proyeksi PNBP sebesar Rp 10.658.800.000,-.
Per 16 Desember 2024, kantor telah berhasil melakukan Penyerapan Anggaran sebesar Rp. 12.650.256.273,- atau sebesar 95.63 % dari total anggaran yang diberikan pada tahun 2024 yaitu sebesar Rp. 13.227.898.000,- yang mana terjadi penurunan sebesar 0,19 % dibandingkan pada tahun 2023, namun masih ada realisasi sampai dengan tanggal 31 Desember 2024.
Dalam penerbitan Dokumen Perjalanan dan Izin Tinggal Keimigrasian, Kantor Imigrasi Wonosobo berhasil menerbitkan 39.238 paspor yang mana terjadi peningkatan sebesar 6,6 % dibandingkan pada tahun 2023 sebanyak 36.789 paspor. Pada tahun 2024 ini juga telah dilakukan penundaan penerbitan Paspor RI yang diduga sebagai TKI Non-Prosedural sebanyak 60 permohonan.
Kantor Imigrasi Wonosobo juga telah melakukan layanan eazy passport sebanyak 3.862 pemohon paspor yang mana terjadi penurunan sebesar 10,9 % dibandingkan pada tahun 2023 sebanyak 4.336 pemohon paspor.
Untuk layanan izin tinggal bagi WNA sepanjang tahun 2024 Kantor Imigrasi Wonosobo telah melayani Perpanjangan VKSK (VOA) sebanyak 158 permohonan, Perpanjangan ITK sebanyak 103 permohonan, Alih status ITK-ITAS sebanyak 15 permohonan, Penerbitan ITAS sebanyak 6 permohonan, Perpanjangan ITAS sebanyak 113 permohonan, Alih status ITAS-ITAP pada sebanyak 9 permohonan, Perpanjangan ITAP sebanyak 7 permohonan, Affidafit sebanyak 7 permohonan, Pendaftaran ABG sebanyak 28 permohonan dan Pengurangan Izin Tinggal sebanyak 34 permohonan.
Pada Penegakan Hukum Keimigrasian sepanjang tahun 2024 telah dilakukan Tindakan Administratif Keimigrasian (TAK) sebanyak 1 (satu) orang warga negara Asing asal Malaysia dan terdapat 1 Pro Justitia terhadap warga negara Kamboja. Rapat TimPora telah dilaksanakan sebanyak 5 kali dan Operasi Gabungan telah dilaksanakan sebanyak 4 kali di Kabupaten/Kota pada wilayah kerja.
Pada tahun 2024 ini juga telah dilakukan Pemeriksaan (BAP) sebanyak 1.040 orang dan Penangguhan Penggantian Paspor sebanyak 35 orang.
Pada tahun 2024 telah dilakukan Publikasi Informasi Keimigrasian sebanyak 789 pemberitaan oleh Seksi TIKIM. Sosialisasi keimigrasian telah dilaksanakan sebanyak 4 kali dan pameran keimigrasian sebanyak 4 kali. Serta melaksanakan pemusnahan Arsip Fisik Subtantif Keimigrasian sebanyak 15.754 Berkas dan telah melaksanakan pemeliharaan kesisteman.
Prestasi gemilang Kantor Imigrasi Wonosobo di tahun 2024 mencerminkan dedikasi dalam memberikan pelayanan yang optimal serta konsistensi dalam menjaga standar kinerja yang tinggi. Prestasi ini juga menunjukkan komitmen kantor dalam memberikan kontribusi positif bagi masyarakat di wilayah kerja.
(Yudhi)
Bhabinkamtibmas Polsek Cikijing Monitoring Ketahanan Pangan di Desa Kancana
Majalengka - Polsek Cikijing Polres Majalengka Polda Jabar, melalui Bhabinkamtibmas Bripka Harry melaksanakan kegiatan sosialisasi program pekarangan pangan bergizi. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan imbauan dan edukasi kepada kelompok tani Desa Kancana tentang pentingnya bercocok tanam guna memenuhi kebutuhan konsumsi warga melalui program Ketahanan Pangan, Kamis (02/01/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Bripka Harry menjelaskan bahwa program ini merupakan bagian dari implementasi Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto yang mengedepankan pemberdayaan masyarakat dalam mewujudkan ketahanan pangan bergizi. Melalui pendekatan "Satu Desa Satu Polisi", Polri menjadi motor penggerak dalam mendukung kemandirian pangan di tingkat desa.
Bripka Harry mengajak anggota kelompok tani untuk memanfaatkan lahan yang ada dengan menanam tanaman bergizi seperti sayuran, buah dan rempah. Pendekatan yang humanis ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kemandirian pangan sekaligus menjaga keseimbangan lingkungan sekitar.
Ditempat terpisah, Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR. melalui Kapolsek Cikijing AKP Asep Rusmawan, S.H. menyampaikan "Program ini diharapkan menjadi langkah awal dalam menciptakan ketahanan pangan di Majalengka. Semoga melalui inisiasi ini, kebutuhan pangan bergizi masyarakat dapat terpenuhi dengan baik," ujar Kapolsek.
#polisibergerakketahananpanganbergizi
#ketahananpangan
#humas_polsek_cikijing
Antisipasi Gangguan Kamtibmas Saat Libur Nataru, Bhabinkamtibmas Polsek Cikijing Sambangi Pemuda Nongkrong
Majalengka – Bhabinkamtibmas Polsek Cikijing Polres Majalengka Polda Jabar, Bripka Harry dan Bripka Kurdiyanto melaksanakan patroli malam dan menyambangi pemuda yang sedang nongkrong di Desa Sukamukti, Kecamatan Cikijing, Kabupaten Majalengka, Kamis (02/01/2025).
Bripka Harry bersama rekannya melaksanakan kegiatan sambang dengan menemui para pemuda yang sedang nongkrong, Bripka Harry juga tidak lupa mengimbau kepada para pemuda untuk menjaga kondusifitas kamtibmas selama libur Natal tahun 2024 dan tahun baru 2025 serta tidak terlibat dalam kriminalitas dengan tidak melakukan balap liar, geng motor serta tidak menggunakan knalpot yang tidak sesuai spektek serta mengajak untuk menjauhi minuman keras, narkoba dan juga judi online.
Selain memberikan imbauan Kamtibmas, Bripka Harry juga memberikan motivasi kepada anak muda tersebut “Mari hindari berbagai macam bentuk kenakalan remaja serta hindari bentuk kegiatan yang dapat merugikan masa depan, salurkan hobi dan bakat dalam kegiatan-kegiatan yang positif guna menyongsong masa depan yang cerah serta berguna bagi Bangsa dan Negara,” kata Bripka Harry.
Ditempat terpisah, Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR. melalui Kapolsek Cikijing AKP Asep Rusmawan, S.H. mengatakan, Dalam patroli dialogis tersebut, Personil Polsek Cikijing tidak hanya memberikan imbauan, tetapi juga melakukan pendekatan persuasif dan memberikan pemahaman tentang pentingnya menjaga kamtibmas. Para pemuda diharapkan dapat menjadi agen perubahan yang turut berperan aktif dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,


